banner-detik
PARENTING & KIDS

Ini Bedanya Parenting Style Generasi Boomers, Gen X, Gen Y, dan Gen Z

author

Mommies Daily25 Apr 2024

Ini Bedanya Parenting Style Generasi Boomers, Gen X, Gen Y, dan Gen Z

Tiap generasi memiliki kekhasan parentingnya masing-masing. Ada plus dan minusnya, berikut perbedaan parenting style antar generasi.

Sebagai orang tua, tentunya Mommies menginginkan yang terbaik untuk anak bukan? Hal tersebutlah yang membuat Parenting Style atau Pola Asuh penting untuk diperhatikan. Parenting merupakan proses yang bertujuan untuk mendukung kemampuan intelektual, emosional, serta fisik anak. 

Setiap orang tua memiliki cara tersendiri dalam mendidik anaknya. Bahkan, parenting style tiap generasi juga berbeda-beda lho, Mommies. 

Perbedaan Parenting Style Generasi Boomers, Gen X, Gen Y, dan Gen Z

Mulai dari generasi boomers, Gen X, Gen Y, hingga Gen Z punya parenting style-nya masing-masing. Berikut Mommies Daily telah rangkum perbedaan parenting style generasi boomers, X, Y, dan Z. 

Berdasarkan Sifatnya

Foto: Freepik

Dilihat dari sifatnya, parenting style antar generasi terlihat sangat menonjol. Generasi boomers cenderung menggunakan pengasuhan otoriter dimana sangat disiplin dan sangat terstruktur. Sedangkan Gen X dan Gen Y umumnya menerapkan helicopter parenting. 

Helicopter parenting merupakan pola pengasuhan hiperprotektif dengan melakukan pengawasan secara menyeluruh dimana orang tua selalu berupaya terlibat dalam banyak aspek kehidupan anak. 

Untuk pola asuh dari Gen Z sendiri cenderung memberikan kebebasan untuk anaknya berekspresi. Sehingga orang tua Gen Z dapat dikatakan lebih menerima dan memahami anaknya.

BACA JUGA: 7 Tips Ampuh Mengelola Emosi Anak Sensitif, Orang Tua Wajib Tahu!

Pandangan pada teknologi

Berdasarkan pada kemampuan akan kemajuan teknologi. Tidak dapat dipungkiri bahwa Generasi boomers sampai dengan Gen X Tidak bergantung banyak pada teknologi. Mereka menganggap bahwa kebutuhan pada teknologi dan internet tidak berdampak besar. 

Sedangkan untuk orang tua Gen X dan Gen Z, mereka cukup mahir dan selalu mengikuti perkembangan teknologi yang ada. 

Pendidikan dan Karir Anak

Pendidikan merupakan salah satu aspek penting dalam sistem perkembangan anak. Hal tersebut yang diterapkan oleh generasi boomers pada anaknya. Generasi boomers sangat mengutamakan pendidikan dan menanamkan etos kerja yang kuat. 

Pada orang tua Gen X, mereka cenderung terlibat secara langsung pada pendidikan anak, baik itu terkait pemilihan studi sampai dengan memberikan kritik pada nilai anak. 

Pendidikan bukanlah dari akademis saja, melainkan juga dapat diasah dari kreativitas, soft skill, serta berpikir kritis. Itulah pendapat Gen Z terkait pendidikan anak. Sistem parenting Gen Z menghargai kemauan dan pilihan anak pada pilihan karir dan pendidikan yang diinginkan. 

Segi Fleksibilitas

Foto: Freepik

Generasi boomers dan Gen X  terkenal sulit dalam menerima kegagalan anak. Baik itu dalam hal pendidikan maupun lainnya. Berbeda dengan Gen Y yang lebih fleksibilitas dalam pola pengasuhan sehingga tidak menuntut anak dan membuat anak mudah dalam berekspresi. 

Dalam Gen Z, orang tua turut aktif dalam merencanakan masa depan anak, berempati, serta memahami anak. 

Kesadaran Gender

Tidak hanya Mommies, tetapi juga peran ayah sangat dibutuhkan dalam pola pengasuhan anak. Inilah yang diterapkan oleh orang tua Gen X, Gen Y, dan Gen Z. Mereka menilai bahwa suami dan istri memiliki tanggung jawab yang sama besarnya dalam urusan rumah tangga. 

Menentang hal tersebut, generasi boomers justru masih tradisional. Dimana peran ayah tidak begitu banyak pada pola pengasuhan si kecil. 

Pola Komunikasi

Perbedaan pola asuh berikutnya adalah dilihat dari dialog yang dilakukan orang tua dengan anaknya. Generasi boomers dan Gen X menerapkan dialog yang bersifat tertutup, dimana mereka menyembunyikan informasi yang pembahasannya cukup sensitif dari anak. 

Sedangkan Gen Y dan Gen Z terbuka dalam berkomunikasi dengan anak. Hal ini membuat anak terlibat aktif ketika orang tua sedang berdiskusi dan memberikan kesempatan kepada anaknya untuk memberikan pandangannya. Hal ini juga memberikan dampak positif sehingga membangun hubungan yang lebih dekat dengan anak dan terjalinnya komunikasi dua arah.

Cara Berpikir

parenting style

Foto: Lifestylememory on Freepik

Pada cara berpikir, terdapat perbedaan yang signifikan antara pola pengasuhan antar generasi. Generasi boomers dan Gen X cenderung memberikan nasihat yang berdasarkan pada mitos zaman dulu. 

Sedangkan, Gen Y dan Gen Z lebih mengutamakan kejelasan dan keakuratan fakta serta logika. Dimana dengan kemajuan teknologi dan internet, orang tua Gen Y dan Gen Z mengambil informasi terkait parenting yang baik dan benar melalui media sosial.

BACA JUGA: 10 Tips Bantu Anak Berkebutuhan Khusus Bersosialisasi Saat Acara Keluarga

Itulah perbedaan parenting styles dari generasi boomers, Gen X, Gen Y, dan Gen Z dari berbagai faktor. Kalau Mommies masuk generasi yang mana nih?

Ditulis oleh: Nariko Christabel

Cover: tirachardz on Freepik

Share Article

author

Mommies Daily

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan