Sudah tonton serial film Gadis Kretek? Nah, kira-kira kalau berangan-angan, jadi tokoh siapakah kamu di Gadis Kretek? Jawab pertanyaan berikut ini, yuk!
Serial film Gadis Kretek saat ini sedang menjadi perbincangan ramai karena kisahnya yang menarik dan menyentuh. Diadaptasi dari sebuah novel yang ditulis oleh Ratih Kumala pada 2012, novel ini masuk sepuluh besar penerima penghargaan Kusala Sastra Khatulistiwa di tahun yang sama saat novel diterbitkan.
Dengan latar belakang budaya Jawa, khususnya pada masa awal berdirinya pabrik kretek di Indonesia, serial film Gadis Kretek disutradarai oleh Kamila Andini dan Ifa Isfansyah ini baru saja rilis di November 2023. Film produk BASE Entertainment dan Fourcolours Films ini turut dibintangi oleh Dian Sastrowardoyo sebagai Dasiyah atau Jeng Iyah, Ario Bayu sebagai Soeraja, Arya Saloka sebagai Lebas anaknya Soeraja, hingga Putri Marino sebagai Arum anaknya Dasiyah.
Bagi Mommies dan Daddies yang belum menonton serialnya, serial film Gadis Kretek yang terdiri dari 5 episode bisa langsung ditonton di Netflix. Nah, buat Mommies dan Daddies yang sudah menonton, yuk coba ikuti kuis di bawah ini. Kira-kira tokoh siapakah Mommies dan Daddies di serial film Gadis Kretek?
BACA JUGA:
6 Daftar Serial Netflix yang Paling Dinanti di Bulan November 2023, Termasuk Gadis Kretek!
6 Pelajaran Cinta yang Bisa Dipetik dari Serial Gadis Kretek, dari Hidup hingga Cinta!
Cover: Instagram @base.id