Apa saja tumbuh kembang anak di usia 6 tahun dan bagaimana tips pengasuhan untuk anak dalam usia ini? Tonton selengkapnya di segmen MD Ask the Expert berikut ini.
Mengasuh anak usia 6 tahun dapat menjadi hal yang menantang sekaligus menyenangkan. Selain memang sebagai tanggung jawab orangtua dalam mengasuh dan membesarkan anak-anaknya, orangtua juga jadi dituntut untuk lebih mengerti dan memahami kebutuhan yang harus dipenuhi untuk anak sesuai dengan tahapan usia dan tumbuh kembangnya.
Beda usia, tentu beda perubahan tumbuh kembang yang akan dialami oleh anak. Memasuki usia 6 tahun, anak mengalami perubahan yang lumayan berbeda dari usia sebelumnya. Di sini lah anak memasuki fase masa kecil pertengahan atau middle childhood.
Pada usia ini, anak mengalami perubahan yang paling terlihat seperti mulai terbentuknya kemandirian dan sifat sosial dengan ingin berteman dan bermain dengan anak lainnya. Mereka juga mempelajari kemampuan baru lebih cepat daripada yang bisa ditangkap oleh orang dewasa.
Meskipun kemandirian sudah mulai terbentuk, anak tentu masih butuh perhatian dan dukungan dari orangtua. Di waktu ini, anak juga mulai tumbuh sebagai diri mereka sendiri.
BACA JUGA: 14 Tips Parenting Anak Usia 6-8 Tahun
Kebanyakan orangtua juga sering menanyakan mengapa pada usia yang sama, tumbuh kembang anak berbeda dengan anak lainnya. Perlu diketahui, walaupun dalam usia yang sama, tumbuh kembang setiap anak tentu akan berbeda-beda. Kondisi ini juga dapat disebabkan oleh beberapa sebab. Namun, Mommies tidak perlu buru-buru khawatir ya.
Untuk menjawab dan membantu para orangtua di luar sana khususnya para Mommies, beberapa waktu lalu Mommies Daily berkesempatan untuk berbincang dan bertanya dengan seorang psikolog anak dan remaja, Belinda Agustya, M. Psi., yang saat ini juga aktif dalam memberikan konseling pada anak dan remaja di Rainbow Castle dan RS Sari Asih Ciputat.
Di segmen MD Ask the Expert kali ini, Belinda juga menyampaikan bahwa selama pandemi, kesadaran para orangtua mengenai tumbuh kembang anak dan psikologis anak semakin bertambah. Lalu, apa saja tumbuh kembang yang dialami anak pada usia 6 tahun dan bagaimana tips pengasuhan anak pada usia ini? Selengkapnya bisa Mommies tonton di video YouTube Mommies Daily, ya!
Cover image: Mommies Daily