banner-detik
SEX

'Kode' Halus Untuk Menolak Ajakan Suami Bercinta

author

adiesty08 Oct 2021

'Kode' Halus Untuk Menolak Ajakan Suami Bercinta

Sedang tidak mood berhubungan seks? Berikut beberapa hal yang bisa Mommies lakukan sebagai 'kode' halus menolak ajakan suami untuk bercinta.

Mommies mungkin pernah merasakan lelah dan tidak mood ketika suami mengajak untuk mesra-mesraan. Sering kali juga bingung untuk menjawab ajakannya dengan halus agar alasan yang kita berikan dapat dimengerti dengan baik dan agar tidak menimbulkan masalah lain yang lebih serius.

Pada beberapa kasus, ada orang-orang yang menganggap jika istri menolak diajak melakukan hubungan intim sama saja artinya tidak cinta. Apakah benar seperti itu? Tentu saja tidak demikian. Kecuali, kalau memang setiap saat diajak, ditolak terus. Ini sih, lain persoalan.

BACA JUGA: Bercinta Tengah Malam, Yay or Nay?

Dalam ajaran agama Islam, menolak ajakan suami untuk bercinta dan melakukan hubungan intim adalah dosa dan tidak diperbolehkan.

Namun, as a human, terkadang istri pasti juga suka merasa lelah bahkan tidak mood untuk melakukan hubungan seksual. Lalu, haruskah sebagai istri memaksakan diri atau suami harus memaksa? Jika dalam kondisi seperti ini, seorang istri dapat mendiskusikan terlebih dulu dengan suami bahwa aktivitas seks yang dilakukan suami istri bukan semata-mata memenuhi kebutuhan seks dengan tujuan untuk mendapatkan kepuasan ataupun keturunan saja, tapi agar kedua belah pihak merasa nyaman dan bahagia, atau equal.

Jika memiliki suami yang bisa mengerti apa yang istri rasakan meski ia harus menahan hasratnya, memegang prinsip kesetaraan, tidak boleh ada yang menguasai atau dikuasai, tentulah terasa menenangkan dan menyenangkan.

Namun, jika suami tetap ingin melakukan keinginannya saat itu juga dan tidak sensitif membaca perilaku yang sudah diberikan, beberapa 'kode' yang menunjukkan sedang tidak siap untuk diajak mesra-mesraan ini bisa menjadi pilihan untuk dicoba.

Tidur lebih dulu

Biasanya, ini cara yang ampuh kalau memang kondisi badan sedang tidak fit, yaitu tidur duluan sebelum suami pulang kerja. Kalau begini, suami biasanya sudah cukup paham kalau memang istri butuh waktu untuk istirahat. Pasti akan ada perasaan tidak tega untuk membangunkan istrinya hanya untuk kepuasan yang satu itu. Apalagi semakin bertambah umur, bisa jadi Mommies sering merasa semakin tidak kuat begadang.

Mengalihkan perhatiannya

Saat suami sudah mulai merayu untuk bercinta, cobalah alihkan perhatian suami dengan mengajaknya bercerita tentang pengalaman dan kejadian yang dialami pada hari itu. Atau bisa juga dengan membuatkan makanan dan minuman favorit suami sambil menonton film horor dan action, mendiskusikan rencana berlibur, dan memijatnya hingga tertidur.

Ya katakan saja….

Percayalah kalau komunikasi itu sangat penting. Ini berlaku untuk semua aspek, apalagi urusan rumah tangga. Jadi, kalau memang lagi tidak mood dan lelah, ya tinggal bilang saja kalau memang kondisinya demikian. Tidak usah pakai acara bohong. Kalau suami benar-benar sayang, pasti bisa memaklumi. Bukankah dalam rumah tangga perlu kadar toleransi yang besar?

Sebaliknya, tidur lebih lama karena banyak deadline yang harus diselesaikan

Saat anak sudah tidur, saatnya melanjutnya pekerjaan karena banyak deadline yang harus diselesaikan. Ini bisa menjadi salah satu kode yang diberikan kalau memang sedang tidak mood untuk melakukan hubungan intim. Dengan alasan ini, Mommies bisa membiarkan suami untuk tidur duluan.

BACA JUGA: Permintaan Aneh Suami Saat Bercinta... Haruskah Diikuti?

Intinya, soal sex life memang harus dikomunikasikan dengan baik. Istri juga harus paham ketika tidak merasa mood dan merasa kurang bergairah untuk bermesraan dengan suami, sehingga perlu hati-hati dan wajib menghargai suami. Perlu digaris bawahi juga, kondisi ini dapat dilakukan memang hanya sesekali, ya. Bukan setiap kali.

Biar bagaimana pun harus tetap ingat apa saja risiko jika hubungan seksual antara suami istri tidak dijaga. Makanya, setelah memberikan kode halus untuk menolak, usahakan untuk menjanjikan waktu lain yang lebih tepat untuk bermesraan.

Kalau Mommies sendiri bagaimana, apalah punya kode halus lainnya yang pernah dilakukan?

Share Article

author

adiesty

Biasa disapa Adis. Ibu dari anak lelaki bernama Bumi ini sudah bekerja di dunia media sejak tahun 2004. "Jadi orangtua nggak ada sekolahnya, jadi harus banyak belajar dan melewati trial and error. Saya tentu bukan ibu dan istri yang ideal, tapi setiap hari selalu berusaha memberikan cinta pada anak dan suami, karena merekalah 'rumah' saya. So, i promise to keep it," komentarnya mengenai dunia parenting,


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan