Kiat Hemat yang Sering Diabaikan Saat Belanja Bulanan

Domestic

?author?・13 Nov 2018

detail-thumb

Kalau masih ngeluh setiap belanja bulanan, sering over budget, coba cek dulu. Kemungkinan mommies mengabaikan tiga hal di bawah ini.

Belanja bulanan pasti dilakukan setiap manajer rumah tangga alias ibu, dimanapun itu. Sayangnya, setiap bulan itu pula masih ada di antara mommies, “Kenapa keseringan over budget, ya?.” Cek deh… kiat hemat di bawah ini. Saya sendiri, masih suka abai, padahal dampaknya – WOW! Bisa menghemat sekian persen pengeluaran kita.

Kiat Hemat yang Sering Diabaikan Saat Belanja Bulanan - Mommies Daily

1.Buat list belanjaan

Saya akan batal belanja kalau belum mengantongi yang satu ini. Soalnya seperti nggak punya “pegangan hidup” waktu belanja, huhuhu. Buatnya harus detail. Cek satu persatu lemari stock, atau area tempat penyimpanan lainnya. Lihat dan tulis apa yang butuh dibeli, termasuk jumlahnya. Saya pernah tergoda beli dua, padahal praktiknya, selama sebulan hanya menghabiskan satu produk L

2.Tentukan budget belanja tiap bulan

Mommies harus rela akrab dengan excel setiap bulannya. Jika dirinci kita akan tahu persis, berapa sih pengeluaran bulanan keluarga. Setiap pos tulis, termasuk budget belanja bulanan. Kalau nggak ditentukan, kita akan merasa kaya di awal, “Wah gaji saya masih sekian nih, belanja bisa suka-suka,” padahal mah, ada pos lainnya yang wajib disisihkan. Ingat-ingat: tabungan pendidikan anak, asuransi, tagihan listrik, gaji mbak, credit card, dan lain-lain.

3.Manfaatkan keuntungan belanja online

Tahu nggak apa yang bikin belanja di e-commerce hemat? Nggak perlu ongkos ke supermarket, nggak tergoda jajan sebelum belanja. Karena sering kali supermarket dilengkapi berbagai jajanan menggoda iman di sekelilingnya, hahaha.

Selain itu suka ada promo mingguan dan bulanan. Seperti di IDMARCO.com situs belanja grosir online. Saya menemukan promo minggu dan bulanan. Nah, yang sedang berjalan bulan November ada Histeria dan Istana Voucher, diskon hingga 120.000. lalu Roller Coaster, cash back-nya lumayan banget, sampai 50 ribu! Belum lagi Bianglala, bisa dapat ribuan poin. Tuh kan, asal rajin mengulik berbagai promo di e-commerce, pasti ada saja promo yang sedang berjalan.

Hal berikutnya yang saya suka dari IDMARCO.com, karena jualnya grosir harganya sangat bersahabat. Nggak perlu capek angakt-angkat belanjaan yang besar, seperti Indomie atau susu Indomilk. Diantar sampai depan rumah dan gratis ongkos kirim pula, senangnya!

Belanjanya juga bisa dimana saja. Karena sudah ada aplikasinya, baik itu di Play Store dan Apps Store. Metode pembayaran juga beragam, mulai dari COD (bayar di tempat), bayar di Indomaret, Bank Transfer, Credit Card, serta Online Payment lainnya.

Ada yang punya kiat hemat lainnya? Share dong, mommies :)