banner-detik
ETC

5 Hal yang Harus Diketahui Orangtua tentang Ngerinya Momo Challenge

author

annisast08 Aug 2018

5 Hal yang Harus Diketahui Orangtua tentang Ngerinya Momo Challenge

Sudah dengar tentang Momo Challenge, mommies? Hati-hati, challenge ini sama sekali tidak ada hubungannya dengan dancing seperti Keke Challenge.

Tak seperti Keke Challenge yang murni menghibur, Momo Challenge berujung tragedi. Kurang lebih, challenge ini seperti Blue Whale Challenge yang viral beberapa tahun lalu.

Apa yang harus kita ketahui tentang Momo Challenge?

1. Momo Challenge berkomunikasi via nomor WhatsApp

Ya, jadi Momo berwujud nomor WhatsApp berusername ‘Momo’ dengan foto mengerikan ini. Momo kemudian akan mengirim foto-foto gory seperti korban mutilasi dan menantang si penerima untuk melakukan tantangan.

Semua tantangannya adalah hal-hal menyeramkan dan menyakiti diri sendiri. Jika si penerima menolak melakukan, Momo akan mengancam akan terus merongrong ia dan keluarga.

2. Satu anak di Argentina meninggal dunia

Momo Challenge viral setelah kepolisian Argentina memberi peringatan kepada orangtua untuk berhati-hati. Sebabnya satu anak berusia 12 tahun, bunuh diri dengan cara menggantung dirinya sendiri di pohon belakang rumah.

Anak ini merekam semuanya melalui ponsel dan polisi langsung mencurigai ia diminta seseorang untuk bunuh diri. Kabarnya, video itu justru merupakan bagian dari Momo Challenge.

3. Momo adalah patung setengah perempuan dan setengah burung

Ya, Momo dengan mata melotot keluar, hidung kecil, dan mulut lebar ini sebenarnya adalah patung hasil karya perusahaan Jepang yang terbiasa membuat properti untuk film dan pertunjukan lain bernama Link Factory. Patung itu mengerikan karena berbentuk setengah perempuan sampai area dada, namun berkaki burung.

Foto yang digunakan di profile WhatsApp itu juga hasil screencapture dari akun Instagram Link Factory.

momo challenge

4. Siapa pun bisa jadi Momo

Karena hanya berupa nomor WhatsApp, sebetulnya siapapun bisa menjadi ‘Momo’. Ya, siapapun bisa mengubah username menjadi Momo dan menggunakan foto Momo kan.

Itu sebabnya Challenge ini menjadi rumit karena banyak orang dari forum reddit yang mengaku pernah berkomunikasi dengan Momo dan ternyata mereka berkomunikasi dengan orang dan nomor yang berbeda-beda.

5. Momo populer di negara-negara ini

Sampai saat ini Momo populer di negara-negara seperti Meksiko, Argentina, Amerika, Prancis, dan Jerman.

Mengerikan ya mommies. Memang harus tahu persis dengan siapa anak kita berbicara di dunia maya. Semoga kita selalu dijauhkan dari hal-hal seperti ini ya!

Share Article

author

annisast

Ibu satu anak, Xylo (6 tahun) yang hobi menulis sejak SD. Working full time to keep her sanity.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan