banner-detik
KIDS

Ini Dia 4 Cita-cita Anak Muda Zaman Sekarang

author

Mommies Daily30 Jul 2018

Ini Dia 4 Cita-cita Anak Muda Zaman Sekarang

Ditulis oleh: Diandra Aliffa

Tulisan yang dibuat oleh anak SMA berusia 15 tahun ini mungkin bisa jadi masukan untuk kita para orangtua, agar memahami bidang pekerjaan apa yang sekarang menarik minat anak-anak!

 Ini Dia 4 Cita-cita Anak Muda Zaman Sekarang - Mommies Daily

Kalau bicara tentang orang-orang yang sudah mau masuk usia dengan kepala angka 4, mungkin cita-cita yang sempat menjadi trend dulu adalah dokter, pengacara dan Akuntan. Alasannya? Kerjaannya jelas, kantornya jelas, duitnya kayaknya paling ada juga di masa itu, ahahaha.

Beralih ke generasi yang sedikit lebih muda, maka dunia politik, sastra dan komunikasi merebut tempat favorit saat itu. Bagaimana dengan anak-anak sekarang? Anak-anak seumuran saya yang saat ini sedang duduk di bangku Sekolah Menengah Atas? Apa cita-cita incaran kami?

Sebagai murid yang baru masuk kelas 12 atau setara dengan kelas 3 SMA, tahun ini bisa dikatakan tahun di mana saya dan teman-teman sudah harus mulai menentukan pilihan-pilihan yang penting. Mulai dari memilih jurusan, memilih mau kuliah di mana dan fakultas apa yang akan kami tuju. Di luar kewajiban belajar, belajar dan belajar yang harus kami lakukan.

Belajar dengan menggunakan buku-buku latihan soal, ikutan beragam jenis try out yang diadakan oleh berbagai lembaga yang ada, agar nilai SBMPTN, SIMAK dan nilai-nilai lainnya bisa aman untuk memuluskan kami melangkah ke tempat kuliah idaman.

Tumbuh besar di dunia yang serba tersentuh oleh teknologi sehingga membuat banyak wawasan baru plus membuka banyak sekali jenis pekerjaan yang baru, tentu karier idaman dari kami sudah jauh berbeda dengan karier idaman orangtua kami atau kakak-kakak sepupu kami, mungkin.

Jadi, apa saja ekspektasi anak-anak sekarang tentang sebuah cita-cita dan pekerjaan yang mereka idam-idamkan?

1. Kalau dulu jurusan IPA dengan arah ke kedokteran, insinyur menjadi favorit, saat ini banyak anak muda yang lebih tertarik dengan jurusan yang berhubungan dengan seni dan kreativitas. Contohnya, komikus, animasi, design graphic atau sinematografi. Alasannya? Karena sekarang seni merupakan media yang lebih besar aksebilitasnya. Apalagi dengan munculnya sosial media, ini bisa menjadi wadah kaum muda untuk menampilkan hasil karya mereka dengan cara mudah dan harga terjangkau!

2. Jurusan komunikasi juga masih populer di antara anak muda. Alasannya? Karena banyak dari kami yang menganggap bahwa komunikasi membantu kami untuk lebih mudah terhubung ke seluruh dunia. Komunikasi juga merupakan jurusan yang fleksibel, bisa mengambil cabang-cabang jurusan lain melalui jurusan komunikasi seperti jurnalisme, public relations, sosial politik, marketing, dan sebagainya.

3. Masih berkaitan dengan jurusan-jurusan IPS, bisnis dan ekonomi juga merupakan jurusan yang diminati. Alasannya? Karena sebagai anak muda masa kini, kami punya keinginan untuk memulai bisnis sendiri, menciptakan lapangan kerja untuk orang lain. Nggak heran, dari sekarang banyak dari kami yang yang sudah belajar untuk berbisnis kecil-kecilan dengan menjual barang-barang homemade melalui Instagram.

4. Dengan bertambahnya minat anak mudah mengambil jurusan kesenian atau IPS, bukan berarti bahwa minat untuk jurusan IPA berkurang. Hanya saja, karier idaman bagi anak IPA sekarang sudah lebih beragam, seperti bekerja dalam ilmu forensik, astronomi, atau menjadi insinyur aerospace. Bahkan, pernah ada murid di sekolah saya yang ingin mengambil jurusan sains olahraga di luar negeri supaya bisa menjadi ilmuwan olahraga untuk Timnas.

Oh iya, jangan marah ya kalau mungkin kami berkesan tidak terlalu mendengarkan saran dari orangtua dalam memilih jurusan, karena kami memang banyak sharing ideas bersama teman-teman, atau idola kami di bidang pekerjaan yang kami incar!

Bicara tentang inspirasi, biasanya kami terinspirasi dari beberapa hal berikut ini:

- Figur-figur modern yang sukses, bisa dari internet, film, buku, berita bahkan fiksi. Seperti salah satu teman saya yang terinspirasi menjadi entertainer dari Madonna, David Bowie dan lain sebagainya.

- Komunitas sekitar

- Tokoh sejarah seperti Soekarno

- Anggota keluarga lain yang terbukti sukses

- Atau teman-teman yang memiliki ketertarikan yang sama.

Ini Dia 4 Cita-cita Anak Muda Zaman Sekarang - Mommies Daily

Kami hanya minta, jadilah teman diskusi yang asyik, biarkan kami memilih jurusan yang kami inginkan, dan dukung kami untuk jangan pernah menyerah dalam mencapai cita, agar kami mempunyai fighting spirit yang kuat.

Share Article

author

Mommies Daily

-


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan