Sorry, we couldn't find any article matching ''
9 Gaya Parenting Kate Middleton yang Bisa Kita Tiru
Selain gaya berpakaiannya yang selalu menarik perhatian khalayak ramai, ternyata gaya parenting Kate Middleton pun juga ada yang bisa kita tiru. Seperti 9 hal ini...
Menjadi bagian dari keluarga kerajaan Inggris, gerak-gerik Kate Middleton jadi menarik sekali untuk diperhatikan ya. Apalagi saat melihat bagaimana ia mendandani anak-anaknya, persis seperti bayangan saya tentang karakter di buku anak-anak karya novelis Inggris Enid Blyton.
Bagaimana ia memperlakukan kedua anaknya pun tak lepas dari sorotan kamera. Kate yang akan melahirkan anak ketiga di bulan April 2018 itu tampak selalu menyempatkan diri untuk terlibat dalam kegiatan keseharian anak-anaknya Prince George dan Princess Charlotte.
Ini 9 tips parenting yang bisa kita tiru dari Kate Middleton dilansir Huffington Post:
1. Tidak punya nanny khusus
Bayi dari kerajaan Inggris selalu punya tim nanny profesional untuk mengurus mereka. Namun saat George lahir, Kate dan William menolak dan hanya mempekerjakan asisten rumah tangga untuk membantu pekerjaan rumah sehari-hari. Keduanya terjun langsung mengurus George, datang ke playdate, dan menghabiskan waktu sebanyak mungkin bersama anak-anak.
2. Melindungi privasi anak
Kadang kita sendiri selalu gatal ingin mengunggah berbagai pose anak di media sosial ya. Yang harus diingat adalah jangan berlebihan membagikan foto anak karena itu merupakan hak privasi anak. Kate dan William pun sebisa mungkin menjaga kedua anak mereka dari paparazzi dan tak jarang mengusir mereka secara halus agar tidak mengambil foto George dan Charlotte.
Tren menggunakan jasa fotografer untuk bayi dan anak kini menjamur sekali. Tapi jangan khawatir, bahkan duchess seperti Kate pun selalu memotret buah hatinya sendiri. Foto pertama Charlotte saat baru lahir dan di hari pertama sekolah pun merupakan hasil jepretan Kate. Bagus ya!
4. Quality time dengan suami
Meski siap dikaruniai anak ketiga, Kate dan William tidak lupa untuk menghabiskan quality time berdua. Sekadar menonton pertandingan basket, ke bioskop, atau dinner sederhana tanpa anak-anak bisa jadi cara untuk tetap punya hubungan yang sehat.
5. Mengajak anak saat menjalankan hobi
Kate dan William senang berolahraga seperti ski dan hoki. Mereka juga mengajak serta George yang sudah mulai belajar ski sejak umurnya baru 2 tahun.
6. Membuat “aturan” yang jelas dengan mertua
Urusan mertua kadang bisa sangat complicated ya. Tapi Kate tidak seperti princess kebanyakan. Ia menolak banyak tradisi istana seperti tidak mau dijemput supir istana usai melahirkan. Ia hanya ingin dijemput William. Kate juga tidak merayakan Natal di istana dan memilih menghabiskan waktunya bersama keluarga. Perempuan 36 tahun ini bahkan jadi perempuan di kalangan istana pertama yang menggelar baby shower saat hamil.
7. Menghabiskan waktu dengan mertua
Meski tampak selalu melawan aturan istana, Kate sebenarnya tetap menghabiskan banyak quality time bersama anak, orangtua dan mertuanya. Kedua anaknya sangat akrab dengan nenek mereka dan sering berjalan-jalan atau sekadar mengunjungi kebun binatang.
8. Menghindari sibling rivalry
Persaingan kakak adik dalam merebut perhatian ibu memang sulit dihindari ya. Kate memastikan George tidak tersisih saat punya adik dengan selalu menyempatkan bermain berdua bersama George tanpa Charlotte.
9. Tak segan untuk tegas
Saat adiknya Pippa Middleton menikah di pertengahan 2017 lalu, Kate tampak tak segan menyuruh anak-anak untuk diam agar tidak menganggu jalannya acara.
Sumber foto: Instagram Kensington Royal
Share Article
POPULAR ARTICLE
COMMENTS