Di momen spesial mommies dan pasangan, atau lagi pingin kasih kejutan aja! Nggak ada salahnya mencoba sesuatu yang berbeda. Kasih pak suami, foto diri mommies dengan pose sensual, atau dikenal juga dengan boudoir photography. Berani coba, nggak?
Mommies pernah nggak kepikiran, foto dengan pose menggoda dan secara private ditujukan kepada pak suami? Atau minimal, nih. Melihat acara di televisi, fotografer sedang sibuk motret model dengan gaya dan baju yang sensual, di sebuah kamar hotel yang mewah. Saya sedang bicara Bourdoir Photography.
Boudoir, dalam Bahasa Perancis, mempunyai arti kamar atau ruang rias pribadi perempuan. Dalam dunia fotografi, ini bukan konsep yang murni, melainkan gabungan dari beberapa konsep fotografi. Yaitu, Glamour, fashion, nude dan erotic. Eits...eits.., jangan berpikir yang gimana banget dulu, ya, mommies. Tujuan utama foto ini, untuk mengabadikan kesan sensual dan seksi.
Nggak literally, tanpa busana lho, mommies. Biasanya para model dengan konsep foto ini, pakai kaos, atau lingerie. Dari hasil membaca beberapa referensi. Kunci keberhasilan boudoir photography, ada di pose dan angle foto itu sendiri. Nggak mesti jago melakukan berbagai macam pose layaknya model professional, kok. Cukup insting mommies, dan beberapa referensi beberapa gaya dari internet :D
Dalam situs lovepanky.com, disebutkan ada beberapa alasan kenapa konsep foto ini, kerap dipilih perempuan sebagai special gift untuk pasangan. Di antaranya, menunjukkan kepercayaan diri mommies. Energi positif mommies berupa rasa percaya diri, bisa “menular” ke pasangan. Sesederhana, kalimat, It’ll make him happy to see YOU so happy.
Adakah yang harus diingat saat mengeksekusi boudoir photography?
1. Coba berpikir apa yang pasangan suka
Kalau pak suami nggak suka mommies mengenakan pakaian yang terlalu terbuka, ya jangan dipaksakan juga. Cukup kaos putih menerawang, dengan pose “menggoda”, tapi suami justru suka seperti itu, this is show time!
2. Kenakan hanya yang mommies nyaman
Seperti yang di awal tadi saya bilang. Boudoir photography, tidak selalu foto tanpa busana. Tergantung dari apa yang mommies kenakan, yang penting nyaman. Pose dan angle, juga berpengaruh menghasilkan boudoir photography, yang sukses dan membakar gairah suami :D
3. Pastikan file foto mommies hanya untuk anda dan pasangan
Apapun gadget yang mommies gunakan untuk boudoir photography, menurut saya (untuk alasan keamanan dan privacy). Sebaiknya, hanya diketahui anda berdua. Dengan alasan apapun, jangan biarkan, file foto sensual anda, berpindah tangan.