banner-detik
#MOMMIESWORKINGIT

12 Hal yang Harus Dipahami Oleh Para Perempuan Bekerja di Usia 40

author

fiaindriokusumo11 Jan 2018

12 Hal yang Harus Dipahami Oleh Para Perempuan Bekerja di Usia 40

Walaupun belum usia 40 (yeaaaaaay :p), at least tulisan ini bisa jadi pegangan saya kelak ketika memasuki usia 40 (sekian tahun lagi :D).

Kata pepatah, life begins at 40! Katanya begitu. Mungkin karena dianggap di usia matang ini kita sudah lebih dewasa pastinya dan lebih bijaksana (semoga). Di usia ini seharusnya kita juga sudah mengerti siapa diri kita, apa tujuan hidup kita dan bagaimana kita mewujudkannya. Daaaaaan, walaupun bertambah tua, somehow perempuan yang menginjak usia 40 juga semakin terlihat cantik, anggun, dan berkelas (mungkin karena gaji sudah lebih besar, modal untuk beli skincare dan menjaga penampilan juga sudah lebih banyak, ahahaha). Begitu juga dengan urusan pekerjaan. Kita paham bahwa kita wajib melakukan ini:

12 Hal yang Harus Dipahami Oleh Para Perempuan Bekerja di Usia 40 - Mommies Daily

1. Respek terhadap siapapun di tempat kerja. Entah itu Office Boy, Satpam, anggota tim, anak magang, anak baru, hingga atasan ataupun pemilik perusahaan.

2. Selelah apapun kita sepulang kerja, jangan pernah malas untuk membersihkan muka, dan mengaplikasikan skin care ketika mau tidur. Ini wajib hukumnya.

3. Bahwa sunscreen wajib ada di dalam rangkaian skin care yang kita kenakan walaupun seharian penuh jadwal kita hanya akan berada di dalam ruangan. Daaaaan, please jangan lupa untuk memakaikannya ke anak-anak kita.

4. Jangan pedulikan anggapan ataupun tatapan aneh dari rekan kerja single atau rekan kerja muda ketika mereka melihat Anda membawa si kecil ke kantor, atau ketika Anda menemukan mainan anak di dalam tas kerja atau ketika Anda terpaksa bekerja dari rumah ketika anak sakit.

5. Tidak ada salahnya tersenyum bahkan ketika hari-hari yang kita lewati sedang buruk. Karena tersenyum membuat orang merasa nyaman dengan kita dan ini juga menularkan kenyamanan yang sama pada diri kita akhirnya.

6. Katakan tidak jika kita memang tidak suka melakukannya atau tidak ingin atau karena itu memang bukan job desc kita. Sudah bukan waktunya lagi kita selalu menyanggupi setiap tugas yang diberikan ke kita kalau memang itu sebenarnya pekerjaan orang lain.

7. Hanya meminta maaf ketika kita memang berbuat salah. Jangan deh sedikit-sedikit maaf kalau kita hanya memberikan tugas ke orang yang memang melakukannya, atau meminta maaf hanya karena kita mengungkapkan ketidak setujuan kita.

8. Akan ada masanya anak-anak tidak ingin kita berada terlalu dekat dengan mereka. Jadi, ketika mereka masih menyukainya, nikmati saja walaupun itu berarti kita harus gila-gilaan membagi waktu antara pekerjaan dan anak-anak.

9. Sesekali lakukan seks kilat di pagi hari sebelum berangkat kerja atau di tengah-tengah makan siang. It feels good.

10. Belajar untuk tidak mempermasalahkan hal-hal kecil karena ini membuat hidup terasa lebih indah dan nyaman untuk dijalani.

11. Pahami bahwa meskipun akan ada hari-hari yang sangat buruk kita jalani sebagai orangtua, tapi kita tetap orangtua yang hebat untuk anak-anak kita.

12. Jangan selalu bergantung pada Asisten Rumah Tangga atau Baby Sitter. Kenali tanda-tanda kapan kita harus melepaskan atau mempertahankan mereka.

Share Article

author

fiaindriokusumo

Biasa dipanggil Fia, ibu dari dua anak ini sudah merasakan serunya berada di dunia media sejak tahun 2002. "Memiliki anak membuat saya menjadj pribadi yang jauh lebih baik, karena saya tahu bahwa sekarang ada dua mahluk mungil yang akan selalu menjiplak segala perilaku saya," demikian komentarnya mengenai serunya sebagai ibu.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan