banner-detik
MARRIAGE

Dear Suami, Dengarkan Curhatan Istri Soal Apa yang Diinginkannya Ketika Sakit

author

adiesty13 Jun 2017

Dear Suami, Dengarkan Curhatan Istri Soal Apa yang Diinginkannya Ketika Sakit

Menjalankan peran sebagai ibu dan istri mau nggak mau membuat kita bisa multitasking, bahkan ada juga yang menganggap perempuan itu seperti wonder woman. Punya kekuatan ekstra dalam melakukan tugasnya. Tapi tetap saja, sih, kalau lagi sakit butuh bantuan dari suami. Jadi, apa sih, yang diinginkan para istri dari suaminya ketika sedang sakit?

Sepanjang ingatan, seumur hidup saya ini baru pernah sekali masuk Rumah Sakit. Itu pun lantaran harus ketemu dokter kandungan karena harus melahirkan. Jadi memang bukan harus dirawat karena sakit. Sejauh ini, penyakit langganan saya memang hanya seputar batuk pilek. Pernah juga sih, demam selama beberapa hari, tapi syukurnya nggak berlanjut sampai harus dirawat di Rumah Sakit.

Lah, baru sakit begitu saja kadang saya sudah merasa kepayahan. Kadang pekerjaan domestik jadi nggak kepengang. Kalau sudah begini, rasanya pengen banget serah terima tugas rumah tangga ke suami. Plus kasih note yang isinya, "Hey, istrinya lagi sakit, nih, boleh dong kasih perhatian yang lebih. Dan jangan lupa bawain makanan enak kalau pulang kantor."

Hahahahaaa…

istri sakit-mommiesdaily

Meskipun kadar manja istri saat sakit nggak meningkat drastis seperti halnya pak suami yang lagi sakit jadi seperti bayi gede,  tetap saja, sih, istri juga butuh diperhatikan. Nggak percaya? Coba deh, perhatikan jawaban yang dilontarkan beberapa teman saya ketika saya mengajukan pertanyaan, apa sih, yang mereka harap bisa dilakukan suami saat kita sedang sakit?

Dorra Prasetyo

"Cuti kerja, istri jadi bisa total bed rest. Kalau bisa suami juga bantuin masak, jagain anak-anak, nyuci, ngepel, bebenah, nyuapin anak, mandiin anak, nganter anak sekolah dan ngaji, terus jangan lupa temenin anak main."

Santi Rahayu

"Berhubung nikahnya udah cukup lama, lebih dari 10 tahun, jadi sebebenarnya gue sudah nggak berharap apa-apa, hahaha. Apalagi di rumah kan juga dibantu dua orang asisten rumah tangga, jadi memang lebih terbantu dengan kehadiran mereka. Yah, paling banter berharap bisa diantar ke dokter kalau memang sakitnya bukan sekadar batuk pilek aja. Kalau sakit deman karena batuk pilek, obatnya hanya tidur aja."

Febria Silaen

"Hahaha, kalau aku sih cuma berharap suami bawain pizza ukuran besar saja, deh, ya kalau bisa juga bisa ada di samping kita biar kalau mau minta tolong gampang, tinggal colek."

Annisa Sabhrina

"Mah… aku sudah transfer, ya. Kalau denger suami ngomong kaya gini mungkin bisa jadi cepet sembuh, hahahhaa."

Katrin De Queljoe Hutagaoel

"Dikasih kata-kata, kalau kamu sudah sembuh, nanti boleh beli apa saja yang kamu mau dari gaji aku."

Caroline Adenan

"Perhatian. Ya, minimal dipijitin, diambilin obat, diambilin minum, dimasakin walaupun makanannya standart dan mau berbagi tugas urusan rumah dan anak, sementara istri istirahat karena sakit."

Septiany Utami Dewi

"Dikasih izin buat tidur seharian, jadi suami deh yang ngurus anak, mulai dari masak, suapin, mandiin dan tugas lainnya yang biasa dikerjain istri, hehehee."

Fibra T. Amukti

"Mau ambil tanggung jawab ngurus anak-anak dan mijetin gue, hahahhaa"

Anita 'Thatha' Desyanti

"Kalau gue lagi sakit, pengennya sih, suami bisa nyiapin makan dan minum. Ini pun kalau kondisinya gue sudah tepar banget, sampai nggak kuat turun naik tangga. Selain itu dibuatin teh manis panas dan dipijat-pijat di area punggung."

Indah Handayani

"Pengen dielus-elus punggungnya. Tapi, kok, kayanya cuma mimpi, ya…kenyataannya itu, suami bisa ngomel dan minta panggil tukang pijat aja. Katanya, kok, jadi kaya anak kecil aja."

Winov

"Pengen.. umh, dibeliin emas. Kalau beneran dibeliin emas pas lagi sakit, bisa-bisa gue sakitnya dibuat-buat, nih, ya, hahahhaa"

Anetta Darandri

"Pas banget nih, beberapa hari lalu gue baru sakit. Bener-bener maunya di tempat tidur. Maunya, sih, suami bisa cuci piring, lipet baju sendiri. Intinya meringankan kerjaan rumah tangga, deh. Tapi sayangnya nggak, hahahaa. Sebagai gantinya, suami perhatian banget Tanya mau dibeliin makanan apa, dan diingetin terus untuk minum obat. Itu saja sudah senang, sih."

Ariyanti Rakhmana

"Melengkapi semua kebutuhan dalam hal makan dan obat. Terus, membiarkanku bisa tidur sampai sehat lagi. Beneran, deh, lebih enak dikasih me time sekedar buat tidur."

Amelia Virginia

"Minta tolong dipijet dan disayang-sayang, dong."

Gyanda Agtyani

"Aku sih, kalau lagi sakit berharapnya suami nggak perlu banyak tanya kenapa bisa begini kenapa bisa begitu, tapi langsung aja fokus tanya ke apa yang kita rasain dan butuhkan, temenin ke dokter kalau memang perlu. Jadi memang lebih action dari pada banyak ngomel dan tanya."

Sally Fauzi

"Maunya, sih, anak-anak bisa diurus sama Pak suami, dan ngebiarin gue tidur pulas. Tiap sakit, biasanya obatnya itu cuma tidur tanpa ada gangguan."

Rika Kartikasari

"Wah, istri mah sebaiknya jangan sakit, karena tetap aja harus masak, suapin anak-anak. Paling suami bilang, 'Ya udah, kamu ke dokter aja kan aku nggak ngerti juga sakatnya apa,' gitu deeh…."

Sry Muliana Nasution

"Disayang-sayang sama suami, dong. Sesekali kalau lagi sakit diladenin kaya anak bayi enak juga kali, ya…hahahha"

Niken Setyaningrum

"Berdoa cepet sembuh, dan berharap dibuatin sarapan, dibantuin urus anak-anak kalau mau sekolah pagi-pagi. Soalnya kan kalau kita lagi sakit, cukup rempong banget nyiapin apa-apa pas pagi hari."

Mira A. Udjo

Pengennya mah, bisa dimanjain. Jadi disayang-sayang, diusap-usap. Pada kenyataannya, pasti ditinggal di kamar sendirian, hahahhaa. Ya, maksudnya, sih, gue dikasih kesempatan untuk istirahat, karena suami bantuin jaga anak dan urusan makan juga suami yang pikirin. Tapi tetep aja, kadang pengen dimanjain sama suami. Tapi mengingat ada dua anak usianya lagi aktif banget, ya, gak susah, sih".

----

Jadi gimana, terbukti ya kalau sekuat-kuatnya istri kalau lagi sakit, tetap butuh perhatian suami. Syukur-syukur kalau bentuk perhatiannya nggak cuma dipijat dan dibawakan makan enak, tapi juga dibelikan tas baru. Supaya punya motivasi lain untuk cepat sembuh, bisa pakai tas baru saat ke kantor, ahahhahaa.

Share Article

author

adiesty

Biasa disapa Adis. Ibu dari anak lelaki bernama Bumi ini sudah bekerja di dunia media sejak tahun 2004. "Jadi orangtua nggak ada sekolahnya, jadi harus banyak belajar dan melewati trial and error. Saya tentu bukan ibu dan istri yang ideal, tapi setiap hari selalu berusaha memberikan cinta pada anak dan suami, karena merekalah 'rumah' saya. So, i promise to keep it," komentarnya mengenai dunia parenting,


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan