banner-detik
#MOMMIESWORKINGIT

3 Gesture yang Disukai Pewawancara Kerja

author

fiaindriokusumo18 May 2017

3 Gesture yang Disukai Pewawancara Kerja

Kebiasaan yang terlihat sepele memang, namun pada sebagian pewawancara, mereka sangat menyukainya.

Setelah sekian belas tahun malang melintang di dunia kerja, mulai dari sebagai pihak yang diwawancara hingga akhirnya menjadi orang yang bisa mewawancari calon pegawai (yeaaaay, ahahaha), saya akhirnya memiliki beberapa point tambahan di luar urusan kemampuan akademis dan kecerdasan isi otak seseorang. Yaitu, beberapa gesture atau kebiasaan yang kesannya sepele namun bagi saya pribadi (dan beberapa teman-teman lain) itu menunjukkan sisi lain dari seseorang.

3 Gesture yang Disukai Pewawancara Kerja - Mommies Daily

1. Jabat tangan yang tegas dan tidak lemas

Hal pertama ketike bertemu dengan calon karyawan, tentu saja berkenalan dan saling bersalaman. Ini salah satu hal yang kerap saya nilai. Mereka yang kalau bersalaman cenderung lemah, lemas dan tidak ‘tegas’ membuat saya sedikit kecewa. Karena ini menunjukkan kesan kalau kok kayaknya mereka malas dan seadanya saja ketika memperkenalkan diri.

2. Menatap mata dengan percaya diri

Saat sedang melakukan obrolan dua arah, tentu saja kita mengharapkan lawan bicara kita menatap wajah dan mata kita, kan? Jadi kalau ada calon karyawan yang setiap kali bicara berkesan takut menatap mata saya, saya jadi malah bertanya, apa yang dia tutup-tutupi, kok seperti orang ketakutan dan tidak percaya diri. Menatap lawan bicara dengan percaya diri tidak sama dengan tatapan menantang atau sombong, ini yang perlu kita perhatikan.

3. Posisi duduk yang benar

Percaya atau tidak, saya pernah mewawancarai orang yang duduknya seperti setengah tidur, senderan lemas di kursi dan kakinya selonjoran. Inginnya sih saya langsung suruh keluar lagi *__*. Atau saya seperti ingin bilang “Heh, kamu kan lagi mencari pekerjaan ya, ayo dong tunjukkan semangat kamu.” Jadi posisi duduk juga harus diperhatikan ya.

Nah itu dia 3 hal yang kerap saya perhatikan dari calon pekerja yang saya wawancara. Kalau mommies yang lain biasanya memerhatikan hal apa saja?

Share Article

author

fiaindriokusumo

Biasa dipanggil Fia, ibu dari dua anak ini sudah merasakan serunya berada di dunia media sejak tahun 2002. "Memiliki anak membuat saya menjadj pribadi yang jauh lebih baik, karena saya tahu bahwa sekarang ada dua mahluk mungil yang akan selalu menjiplak segala perilaku saya," demikian komentarnya mengenai serunya sebagai ibu.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan