banner-detik
SPONSORED POST

Skin Care 101: Get The Glowing Skin

author

?author?16 May 2017

Skin Care 101: Get The Glowing Skin

Salah satu yang menjadi perhatian para wanita adalah urusan perawatan kulit. Ingin mendapatkan kulit yang sehat dan cantik sekaligus sehingga kulit terlihat glowing tapi tanpa takut salah memilih produk perawatan. Iya nggak sih?!

Permasalahan kulit sering dialami oleh siapa pun dan kapan pun, misalnya ketika hamil, selain lingkar perut dan ukuran payudara, kondisi kulit saya juga mengalami perubahan. Karena 3 tahun lalu masih minim informasi mengenai pregnancy skincare (atau mungkin saya yang kurang update, ahahaha), alhasil kulit saya sempat menderita.

Skin Care 101: Get The Glowing Skin - Mommies Daily

Tapi beruntung bagi para pregnancy mom di era millennial saat ini, karena sudah banyak banget informasi yang berkaitan dengan pregnancy skincare (iri!). Berbeda dengan saya yang kala itu mendapat informasi tentang perawatan kulit ‘hanya’ diperoleh dari wejangan-wejangan yang diberikan oleh mama. Pesan mama, hati-hati sama kulit area perut, paha dan bokong, karena ketiga area tersebut yang akan mengalami peregangan paling maksimal, seiring tumbuhnya janin di dalam kandungan. Hasilnya akhirnya, tau kan? Yep, muncul si stretch marks.

Andalan saya dulu untuk mencegah munculnya stretch marks, adalah minyak kelapa murni buatan sendiri. Kebayang nggak, ribet dan repotnya saat proses pembuatan. Plus, aromanya yang kurang enak di hidung saya. Jadilah saya campur dengan minyak zaitun. Repot udah pasti. Namanya juga usaha, ya, kan? Kan tetap mau tampil cantik setelah melahirkan, buat suami, dan juga diri sendiri, hihihi.

Itu baru ngomongin satu masalah kulit, belum masalah-masalah lain, seperti bekas luka karena garukan, kulit kusam, kulit kering dan lainnya. Masalah kulit yang dihadapi banyak, tapi takut salah saat memilih produk perawatan, karena kan bagaimana pun ketika sedang hamil nggak bisa sembarang memilih produk.

Beruntung pas kerja di Mommies Daily, pengetahuan saya seputar produk perawatan kehamilan juga makin bertambah. Dan, salah satu yang menjadi perhatian saya (terutama kalau saya hamil anak kedua) adalah Bio-Oil. Produk ini terbuat dari campuran unik minyak dari ekstrak tumbuhan alami dan minyak esensi alami untuk membantu memperbaiki tampilan pada permasalahan kulit yang saya hadapi. Dan yang terpenting, aman digunakan saat hamil, jadi no worries bagi ibu yang mengalami perubahan pada kulitnya ketika hamil, optimis kulit yang glowing bisa didapat ketika hamil.

Buat mommies yang mau tanya-tanya seputar kesehatan dan perawatan kulit, khususnya bagi yang sedang mengandung atau baru melahirkan, pas banget! Mommies Daily dan Bio-Oil akan mengadakan kegiatan talkshow:

“Flawless Skin to Show With Bio Oil”

Tanggal       : Minggu, 21 Mei 2017

Jam            : 10.00 AM – 13.00 PM

Tempat        : Harlequin Kemang

Dresscode   : White with a touch of orange

Dari sekarang mommies bisa menyiapkan pertanyaan, karena akan ada dermatologist  dr. Jonathan R. Subekti, SpKK, yang siap menjawab pertanyaan mommies seputar skincare, masalah stretch marks dan permasalahan kulit lainnya. Selain itu, juga hadir Kamidia Radisti, sebagai guest speaker yang akan berbagi kisah pengalamannya seputar skincare selama kehamilan ataupun setelah melahirkan. Jadi, mommies yang sedang mempersiapkan kehamilan, sedang hamil atau baru banget melahirkan, segera aja daftar di  http://fdly.me/BioOilTalkshow. Sampai ketemu di lokasi mommies!

Share Article

author

-

Panggil saya Thatha. I’m a mother of my son - Jordy. And the precious one for my spouse. Menjadi ibu dan isteri adalah komitmen terindah dan proses pembelajaran seumur hidup. Menjadi working mom adalah pilihan dan usaha atas asa yang membumbung tinggi. Menjadi jurnalis dan penulis adalah panggilan hati, saat deretan kata menjadi media doa.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan