Latih si kecil menghargai lingkungan sekitar dengan memelihara tanaman hias, yuk, mommies.
Sebagai anak yang besar di tengah-tengah keluarga pecinta anggrek, saya jadi terbiasa dengan aneka macam tanaman. Lalu sekarang, jadi ketularan Papa memelihara beberapa tanaman hias, di taman rumah yang tak seberapa besar. Paling tidak, rumah ada suasana hijaunya, ya kan?
Berhubung anak saya sudah 2 tahun lebih, saya pikir sekalian saja memperkenalkan asiknya memelihara tanaman. Saya pilih tanaman yang aman untuk dia, minimal nggak berduri. Dari hasil cara sana-sini, ini dia beberapa jenis tanaman yang berhasil saya dapatkan:
Tekstur daunnya halus, dan juga lemas membuat tanaman ini tak berbahaya jika disentuh atau terentuh anak-anak. Bonus lainnya tumbuhan spider mampun meredam polutan dalam ruangan seperti formalin dan xilena. Hadirnya tanaman ini akan menyaring udara secara alami, jadi juga bisa ditaruh di dalam ruangan dan hebatnya lagi nggak perlu perawatan khusus, spider sangat mudah hidup dimana saja.
Hampir sama dengan spider, tumbuhan ini memiliki daun yang lemas dan tidak berduri. Tapi bedanya ia dilengkapi dengan batang, termasuk tanaman berukuran besar. Nama lainnya palem bambu. Bentuknya sederhana dengan warna hijau pekat, bagus untuk membuat penglihatan si kecil lebih segar. Chamaedorea Seifrizii mampu menyarap polutan benzena serta gas barcun formaldehida yang melekat pada furnitur, jadi juga bisa disimpan di dalam ruangan.
Kalau dua tanaman tadi nggak punya bunga, Peace Lily ini puna bentuk bunga yang cantik. Kriterianya juga aman untuk dipelihara anak, nggak ada duri halus maupun duri besar, bentuknya bunganya tidak serbuk sari yang terlalu halus dan membahayakan pernapasan anak. Sama seperti dua tanaman sebelumnya, Peace Liliy mampu menyerap polutan dan ruangan.
Tanaman yang bisa merambat ini merupakan tanaman asli Indonesia. Selain bisa ditaruh di pot gantung, juga bisa dibiarkan merambat di tanah atau dinding yang diberikan media rambat terlebih dahulu. Tak berduri dan beracun, jadi anak-anak bisa turut memelihara tanaman yang bisa menyerap berbagai polutan jahat di sekitar kita.
Namanya memang seindah namanya, Azalea punya warna bunga yang beraneka ragam., warna pink adalah warna yang dijagokan untuk tanaman hias ini. Bentuk daunnya kecil-kecil dan tidak punya duri atau bagian lainnya yang membahayakan anak-anak saat berdekatan dengan Azalea. Bonus lainnya, walau terlihat cantk dan feminin, Azalea juga mampu menyerap aneka polutan berbahaya di sekitar mommies.
Untuk permulaan, saya mau membeli si Spider Plant dulu, kalau mommies pilih yang mana?