banner-detik
HOME

Agar Koleksi Foto Si Kecil Tak Terbuang Sia-Sia

author

?author?17 Oct 2015

Agar Koleksi Foto Si Kecil Tak Terbuang Sia-Sia

Ada cara menarik agar koleksi foto si kecil tak hanya berakhir dengan tersimpan begitu saja di folder komputer Anda.

Memiliki anak sama saja menjadi fotografer dadakan, ya, nggak Mommies? Rasanya tidak rela satu momen pun tertinggal – alhasil puluhan, ratusan bahkan ribuan foto tersimpan manis di telepon genggam, komputer, laptop atau gadget Anda yang lainnya. Ujung-ujungnya beberapa foto mendarat manis diunggah di social media – sekadar mengingatkan, hati-hati ya Mommies jika posting foto anak di social media.  Padahal koleksi foto si kecil bisa menjadi lebih bermakna dan menambah estetika di rumah Anda loh. Berikut ini cara-cara yang bisa Mommies tempuh:

Jam Dinding dari Frame Foto

AgarKoleksiFotoSiKecilTakTerbuangSia-Sia

Bingkai demi bingkai foto si kecil juga dapat mempercantik  dinding rumah Anda. Tampilan jam dinding pun lain dari biasanya – setiap saat Anda bisa memandang perubahan wajah si kecil dari tahun ke tahun, pas kan dengan 12 angka yang terdapat dalam sebuah jam?  Jam dinding semacam ini, adalah salah satu ide dekorasi  bernuansa keluarga yang pernah ditulis oleh Fia – Managing Editor Mommies Daily.

Digital Frame

98835

Gambar dari sini

Jika Mommies merasa terlalu boros jika harus mencetak ratusan foto, beli saja digital frame. Cara kerjanya cukup mudah, awalnya bingkai digital ini akan terkoneksi dengan PC atau laptop Anda untuk memasukkan foto-foto yang diinginkan. Nanti secara otomatis tampilan foto akan berbentuk slideshow. Kelemahannya, beberapa digital frame ada yang harus selalu terkoneksi dengan aliran listrik

Magnets

magnet-family

Gambar dari sini

Kebayang nggak Mommies, wajah si kecil menghiasi kulkas di rumah? Dari momen kelahiran hingga dia besar. Waaah, pasti menggemaskan dan lucu ya – Anda bisa membuat magnets ini di www.printerous.com, sebuah layanan cetak kreatif online. Selain magnets, Mommies bisa membuat throw pillows, tote bags, photo books  dan masih banyak yang lainnya dari foto koleksi Anda dan keluarga.

Dalam sebuah kesempatan beberapa waktu yang lalu saya sempat berkunjung ke peresmian Printerous, situs tersebut juga melibatkan karya-karya seniman lokal – setidaknya ada 150 seniman yang bergabung dan sudah menghasilkan 700 karya seni  yang diaplikasikan ke lebih dari 15.000 produk seperti: canvas arts, frame arts, iphone cases, notebook dan lain-lain.

Bagaimana? Mommies tertarik mengolah foto si kecil menjadi bentuk apa? Atau ada ide lain?

Share Article

author

-

Panggil saya Thatha. I’m a mother of my son - Jordy. And the precious one for my spouse. Menjadi ibu dan isteri adalah komitmen terindah dan proses pembelajaran seumur hidup. Menjadi working mom adalah pilihan dan usaha atas asa yang membumbung tinggi. Menjadi jurnalis dan penulis adalah panggilan hati, saat deretan kata menjadi media doa.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan