Sorry, we couldn't find any article matching ''
Kenali Jenis, Pemicu dan Cara Atasi Bentol
Bentol pada permukaan kulit pasti menjengkelkan ya Mommies. Entah itu yang disebabkan oleh nyamuk, serangga atau bahkan alergi. Lalu bagaimana membedakan dan mengatasinya?
Pernah nggak, Mommies atau si kecil mengalami kelainan pada kulit berupa kulit kemerahan dengan sedikit bengkak dan dibarengi dengan permukaan kulit yang sedikit meninggi, berbatas tegas, timbul secara cepat dan menghilang perlahan? Saya pernah. Dan, ternyata dalam dunia medis problem kulit seperti ini disebut dengan Urtika.
*Gambar dari sini
Pemicu Bentol
Sebenarnya apa sih pemicu bentol? Menurut Dr. Arieffah, SpKK dari Kemang Medical Care Mother and Children Hospital , secara sederhana, bentol umumnya sering disebabkan oleh beberapa faktor di bawah ini, yaitu:
Sekarang setelah tahu penyebab bentol, agar tidak salah penanganannya, tidak ada salahnya kita cari tahu jenis-jenis bentol, cara mengatasinya serta tindakan preventif yang dapat ditempuh untuk terhindar dari bentol.
Jenis Bentol
Bentol sendiri dibagi dalam dua kategori, ada yang akut, biasanya berlangsung kurang dari 6 minggu, dan bentol kronik yang akan berlangsung lebih dari 6 minggu. Sementara itu Dr. Arieffah mengingatkan untuk jenis bentol yang harus diwaspadai adalah bentol yang timbul disertai dengan adanya pembengkakan pada wajah “Biasanya tampak pada kedua kelopak mata atas, lidah, tenggorokan, tangan, leher, kaki. Karena apabila kondisi dibiarkan dapat menyebabkan kesulitan bernapas, pusing dan pingsan,” jelasnya.
Lantas bagaimana cara mengatasi jika sudah terlanjur kena? Pertolongan pertama bentol pada anak-anak maupun dewasa bisa diatasi dengan memberikan bedak dingin anti gantal yang isinya mengandung mentol. “Mentol bermanfaat untuk meringankan rasa gatal, akibat sensasi dingin yang ditimbulkannya,” tutur Dr. Arieffah. Ia juga mengingatkan, untuk terlebih dahulu mengetahui riwayat bentol. Jika bentol biasa terjadi karena alergi, sebaiknya hindari diri paparan alergen penyebab. Artinya, jika bentol tersebut dicetuskan oleh jenis makanan tertentu, maka sebaiknya yang bersangkutan menghindari makanan yang dimaksud.
Cara Pencegahannya
Sedangkan tindakan pencegahan menghindari bentol, khususnya yang disebabkan oleh gigitan nyamuk dapat dilakukan dengan mengoleskan lotion anti nyamuk yang banyak beredar di pasaran.
Pencegahan terakhir bisa ditempuh dengan memasang Baygon Liquid Elektrik yang terbukti ampuh membasmi nyamuk hingga ke bagian yang paling tersembunyi. Karena kita tidak pernah tahu dimana nyamuk-nyamuk dan jenis serangga nakal lainnya bersembunyi di sekitar rumah Anda.
Namun, perlu diingat ya Mommies, jika mendapati bentol yang sudah mengganggu aktivitas sehari-hari lebih baik segera ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.
Share Article
COMMENTS