banner-detik
KIDS DESTINATION

Wisata Ternak dan Memetik Sayur di Bogor

author

ameeel29 Dec 2014

Wisata Ternak dan Memetik Sayur di Bogor

Ummm... Sebelum menulis tentang tempat wisata ini, sebenarnya saya sempat berpikir, infonya basi tidak, ya? Mengingat di socmed sudah bertebaran foto-foto teman/saudara bersama anaknya di sini, entah dalam rangka liburan atau study tour.

Tapi, sebulan terakhir cukup banyak yang nyasar ke blog saya karena mencari info tempat ini. Jadi tidak apa, ya, saya tulis saja cerita pas ajak Rakata-Ranaka. Siapa tahu ada Mommies yang baru berencana ke sini :)

20140701_170325

First of all, saya tidak tahu tempat ini nama sebenarnya apa :D

Ada yang menyebutnya Kuntum Farmfield (seperti tulisan di pintu masuk dan tiket), ada juga yang menyebutnya Kuntum Nurseries (seperti di website resminya).

Terlepas dari mana yang benar, tempat ini memang terbagi ke dua area.

Area pertama adalah nursery yang memiliki aneka jenis tanaman hias, obat, buah, dan sayuran. Kita bisa memetik langsung sayuran dan membeli yang sudah dipetik.

Area kedua—yang nampaknya menjadi favorit pengunjung anak-anak—adalah wisata ternak. Jenis hewannya tidak sebanyak di kebun binatang, tapi cukup bervariasi. Ada sapi, kambing, ayam, bebek, kelinci, kura-kura, burung, dan marmut. Kegiatan utamanya adalah memberi makan hewan-hewan tersebut.

Memberi makan kelinci dan marmutMemberi makan kelinci dan marmut

20140701_160759Memberi susu ke sapi dan kambing menggunakan dot

20140701_165028Memberi makan ayam dan bebek

Setiap hewan memiliki pakan khusus, yang bisa dibeli di dekat kandang masing-masing (harganya antara Rp 5.000 - Rp 10.000).

Fasilitas lain yang tersedia adalah fish spa dan area memancing.

Kelihatannya sama saja dengan beberapa lokasi wisata lain? Ada kelebihan lain, lho! Simak di halaman selanjutnya!

20140701_154257Di area lobby juga bisa kasih makan ikan-ikan di kolam

Kelebihan tempat ini menurut saya adalah kebersihannya yang patut diacungi jempol. Meski judulnya peternakan, tapi 'aromanya' tidak menyengat hidung. Hewan-hewannya pun terlihat gemuk, sehat, dan terawat—jadi tidak khawatir jika anak-anak membelai atau bahkan menggendongnya. Tersedia pula beberapa wastafel beserta sabun untuk cuci tangan.

kuntumHanya saja, jika Mommies datang menjelang jam tutup, mungkin bisa lebih waspada untuk keluar tepat waktu. Jangan mepet-mepet seperti saya-Rakata-Ranaka, yang berakibat melongo bingung pas menyadari pintu utama sudah digembok! Untung saja kami bertemu seorang bapak petugas yang sedang mengumpulkan caping, jadi bisa keluar lewat pintu lain bersama beliau...

20140701_163947...bahkan ngelunjak minta tolong buat fotoin kami sekalian :D

Tiket anak & dewasa

Rp 25.000

Jam buka

08.00-18.00

Lokasi

Jl. Raya Tajur no. 291, Bogor

(Ancer-ancer dari Jakarta → masuk ke tol Jagorawi, keluar di gerbang tol Ciawi. Saat ketemu pertigaan, belok kanan masuk ke Jl. Raya Tajur. Luruuus saja, nanti di sebelah kanan ada papan besar tulisan ‘Kuntum’. Jika jalanan lancar, hanya butuh waktu 45 menit dari gerbang tol Taman Mini ke lokasi)

 

PAGES:

Share Article

author

ameeel

http://ameeeeel.wordpress.com


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan