Pandan Oat Mille Crepes

Food & Recipe

arianaoctavia・13 Sep 2014

detail-thumb

Bikin crepes sendiri nggak susah lho! Resep ini basic-nya resep crepes, tapi saya modifikasi sedikit. Enak beneran lho! :D IMG-20140912-WA0002 (1)Bahan crepes:

  • 140gr oatmeal, blender halus,saring
  • 50gr brown sugar
  • 250 ml susu uht/ almond mylk, blender dengan 8 lembar daun pandan dan 2 daun suji yang sudah diiris
  • 2 butir telur
  • Cara membuat:

  • Campur telur dan brown sugar, kocok lepas.
  • Masukan oatmeal perlahan sambil diaduk.
  • Tuang 250 susu ke adonan sambil diaduk rata. Tutup adonan dengan plastik. Diamkan selama 15 menit.
  • Panaskan pan bulat, oleskan olive oil atau margarin. Cetak tipis sampai adonan habis.
  • Bahan cream:

  • 2 putih telur
  • 50gr brown sugar
  • 30ml air matang
  • Cara membuat:

  • Didihkan air di panci yang agak besar.
  • Campur semua bahan dalam panci yang lebih kecil. Taruh diatas panci dengan air mendidih.
  • Blender selama kurang lebih 7-10 menit. Angkat. Dinginkan.
  • Susun crepes yang dilapisi cream dan irisan pisang sampai tebal yang diinginkan. Topping dengan parutan coklat sugar free dan almond slice sangrai. Bisa juga dengan irisan buah stroberi,kiwi, anggur