10 Makanan Penting Untuk Tubuh Perempuan

Health & Nutrition

TanyaDok.com・11 Apr 2014

detail-thumb

Perempuan dan pria diciptakan dengan segala perbedaan, namun apakah keduanya memerlukan makanan yang berbeda. Tahukah Mommies bahwa para ahli sudah menyetujui bahwa kebutuhan gizi perempuan dan pria itu berbeda? Karena hal ini lah, maka perlu pola makan yang tidak sama juga. Perempuan memerlukan kebutuhan gizi yang berbeda untuk kebugarannya. Oleh karena itu, Mommies perlu mengetahui jenis makanan apa saja yang baik untuk kesehatan perempuan?

1. Makanan Kaya Kalsium

Perempuan lebih cenderung memiliki simpanan kalsium pada tulang yang lebih sedikit daripada pria. Apalagi perempuan mengalami kehamilan dan pada akhirnya menopause yang semakin meningkatkan risiko tulang keropos alias osteoporosis. Oleh karena itu, perempuan memerlukan cadangan kalsium yang memadai.

Contoh makanan yang tinggi kalsium adalah produk berbahan dasar susu yang rendah lemak, sayur-sayuran berhijau gelap seperti brokoli, atau suplemen kalsium bila perlu.

Untuk perempuan usia 19 sampai 50 tahun rata-rata memerlukan 1.000 mg kalsium per harinya.

*gambar dari sini

2. Vitamin C

Masih ingat pelajaran biologi? Makanan apa saja yang menjadi sumber utama vitamin C? Pasti jawabannya jeruk, bukan? Selain jeruk, ada juga strioberi, paprika, tomat, buah kiwi, jambu, bayam, brokoli, daun parsley. Vitamin C berfungsi sebagai antioksidan yang akan mengatasi radikal bebas. Nah penyakit seperti gangguan koroner jantung bisa diturunkan risikonya dengan antioksidan. Selain itu vitamin C juga baik untuk kesehatan kulit.

Berapa kebutuhan vitamin C sehari? Hanya 75 miligram per hari, Mommies. Jadi, sebaiknya tidak terlalu sering mengonsumsi suplemen vitamin C dosis tinggi (misalnya 1.000 miligram), karena menjadi sangat mubazir.

3. Sayuran Hijau

Sayuran hijau adalah sumber dari banyak zat gizi penting, terutama serat makanan. Serat makanan penting untuk kesehatan saluran cerna kita. Mommies sebaiknya tetap mengonsumsi sayur-sayuran di setiap waktu makan. Jadi, sehari minimal harus mengonsumsi 3 porsi sayuran loh. Kalau Mommies sendiri berapa porsi sayuran hijau setiap harinya?

 

Selanjutnya: Saat menstruasi, perempuan butuh asupan lain! >>

 

4. Makanan Kaya Zat Besi

Makanan zat besi bukan berarti seperti debus yang makan balok besi ya, Mommies. Hehehe… Zat besi penting sekali untuk perempuan terutama pada masa menstruasi atau haid, sebelum menopause, dan pada saat hamil serta bersalin.

Pada saat menstruasi, perempuan dapat kehilangan zat besi yang keluar bersama darah haid. Oleh karena itu, sangat disarankan untuk mengonsumsi makanan yang kaya akan zat besi seperti daging merah, sayuran seperti bayam dan kangkung, kismis, aprikot, tahu, telur, dan bit hijau.

Ternyata nih Mommies, perempuan memerlukan zat besi lebih tinggi loh bila dibandingkan pria. Jadi, penting sekali bukan zat besi ini untuk perempuan?

5. Air

Air ini penting untuk kelangsungan proses metabolisme dalam tubuh kita. Perempuan memerlukan metabolisme yang baik terutama untuk pencernaan, penurunan berat badan, dan kesehatan kulit yang berujung pada kecantikan. Jadi minumlah kira-kira 1.500 sampai 2.000 mililiter sehari ya.

Kebutuhan air juga tidak hanya dipenuhi dari minum air saja, tetapi juga dari makanan kita seperti kuah, buah, dan sayuran.

6. Cranberry

Mungkin buah ini tidak begitu terkenal ya di negeri kita. Salah satu jenis buah beri ini mengandung proantosianidin yang membantu mencegah bakteri untuk masuk dan bersarang ke dalam kandung kemih. Selain itu zat ini juga diduga bermanfaat untuk kesehatan jantung. Hal ini menjadi penting karena risiko terjadinya infeksi saluran kemih jauh lebih tinggi pada perempuan jika dibandingkan pada pria.

7. Kacang-Kacangan

Kacang memiliki kandungan asam lemak tak jenuh yang baik untuk menjaga kesehatan jantung jika dibandingkan lemak jenuh. Kacang juga baik sekali karena memiliki kandungan berbagai zat gizi lainnya terutama protein nabatinya. Namun, hal yang berlebihan juga tidak baik bukan? Jadi makanlah maksimal 28 gram yang setara dengan 28 butir kacang biasa.

Selanjutnya: Kondisi hamil juga membuat perempuan butuh asupan yang berbeda >>

8. Makanan Kaya Folat

Makanan kaya folat penting bagi perempuan, terutama perempuan yang sedang mengandung pada trimester pertama. Pada awal kehamilan, folat membantu untuk menyempurnakan pertumbuhan sistem saraf janin. Jika kekurangan folat dapat terjadi cacat lahir pada sistem sarafnya.

Makanan yang kaya folat dapat ditemukan di jeruk, polong-polongan, dan asparagus.

9. Protein Kedelai

Suka tempe, tahu, atau susu kacang? Ya, protein dari kacang kedelai ini dapat menjaga kesehatan jantung dengan menurunkan kadar LDL alias kolesterol jahat.

10. Gandum Utuh

Gandum utuh atau whole grains adalah jenis makanan yang kadar seratnya sangat banyak. Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, serat makanan penting untuk kesehatan pencernaan kita dan mencegah sembelit alias konstipasi yang sering terjadi pada perempuan. Apa saja contoh gandum utuh? Ada brown rice, barley, flakes, atau oat.

Bagaimana? Sudah terpenuhi kah 10 makanan penting di atas?

*Sumber dari sini

TanyaDok adalah cara hidup sehat modern, memberikan akses kesehatan kapan pun, di mana pun bagi keluarga Indonesia dengan tanya dokter online, artikel kesehatan, solusi hidup sehat, komunitas kesehatan dan rujukan ke pelayanan kesehatan. Cari dan tanyakan masalah kesehatanmu di sini www.tanyadok.com dan follow kami di @tanyadok atau like kami di www.facebook.com/tanyadokteranda.