DIY: Mr. Maracas!

Activity & Destination

nenglita・18 Jul 2013

detail-thumb

Yuk, Mommies, ajak si Kecil bernyanyi diiringi marakas. Sebelumnya, kita buat dulu marakasnya. Mudah kok, si Kecil pasti bisa. Membuatnya bisa untuk mengisi waktu luang alias ngabuburit jelang buka puasa, lho :)

Bahan:

  • Kemasan bekas yogurt, ukuran kecil
  • Beras atau kacang-kacangan kering
  • Sendok nasi dari kayu
  • Selotip kertas
  • Mata plastik
  • Cat akrilik
  • Cara membuat:

  • Cuci bersih kemasan bekas yogurt, lalu keringkan.
  • Isi dengan beras atau kacang-kacangan kering, jangan terlalu banyak.
  • Tutup kemasan yang sudah diisi dengan bagian yang lebar dari sendok nasi.
  • Rekatkan dengan selotip kertas. Jangan sampai ada rongga agar isinya tidak tumpah.
  • Hias dengan cat akrilik dan mata plastik.
  • Setelah cat kering, marakas siap dimainkan. Coba deh, Mommies, buat beberapa dengan isi yang berbeda, misalnya beras, kacang hijau, kacang kedelai. Lalu ajak anak membandingkan bunyinya yang berbeda-beda. Selamat berkreasi! :)