Today's Outfit; Berpose di Depan Tembok Grafiti

Kids in Style

Hanzky・06 Jan 2013

detail-thumb

Sepertinya, anak-anak saya sudah dalam tahap bosan untuk difoto terlalu sering. Contohnya kalau sedang traveling di mana intensitas foto pasti meningkat. Foto di bawah ini diambil waktu kami jalan-jalan ke Sydney Agustus lalu. Ketika sedang ke pantai Bondi, ada tembok grafiti yang sangat berwarna-warni. Apalagi tidak jauh dari situ juga ada senimannya yang sedang meneruskan corat-coret tembok. Ketika melihat tembok ini, anak-anak saya langsung berlari mendekat dan minta difoto! Yayy, kapan lagi, kaan? Langsung lah saya jeprat-jepret. Padahal, sih, di Jakarta banyak ya tembok grafiti seperti ini, tapi biasanya lokasinya tidak memungkinkan untuk berfoto di depannya karena biasanya adanya di beton jalan layang, atau di tembok pinggir selokan, atau di tanah kosong yang lumayan PR kalau harus parkir dulu dan jalan ke arah temboknya. Apalagi kalau di Jakarta juga suka ada yang menimpa coretan-coretan tersebut, jadinya berantakan.

Jehan: Unbranded hoodie | Cotton On Pink t-shirt | Zara jeans | Cotton On flats

Jibran: Unbranded hoodie | Zara jeans