banner-detik
KIDS IN STYLE

DIY: Tutu Dress

author

emakayska23 Dec 2012

DIY: Tutu Dress

Beberapa waktu lalu, sekolah Ayska mengadakan Christmas Pageant. Kali ini, anak-anak kelas Nursery memakai dress code santa. Awalnya, saya sedikit bingung dengan ketersediaan baju santa untuk anak-anak perempuan di toko-toko baju anak. Mendadak, ada teman yang ajak bikin tutu dress santa. Kami berdua mantengin Youtube beberapa jam buat memastikan apa saja yang kita perlukan.

Bahan-bahan yang dibutuhkan, untungnya, termasuk yang mudah didapat di Mayestik. Setelah tanya-tanya sama pedagang di Mayestik, kita dapat semua bahan-bahan buat bikin tutu dress ini di toko Ikobana Baru.

Nah, ini langkah-langkahnya:

Note: kalo lihat di Youtube, bisa diganti warnanya jadi lime green untuk jadi Tinkerbell, atau biru muda kalo mau jadi Cinderella. Wah, jadi pengen bikin terus!

Bahan yang diperlukan:

  • 7 m kain tulle yang halus
  • 1 m karet elastis yang lebarnya 2cm
  • Gunting yang tajam
  • Sedikit benang dan sebuah jarum buat menyatukan karet elastisnya
  • Kursi anak-anak untuk tatakan karet elastis pas nyimpulin tutu
  • Cara membuat:

  • Potong tutu selebar 5 inci, lakukan sampai kainnya habis. Hahaha, ini yang paling nyebelin, cape bok! Untung Ayska hanya pakai sekitar 5 meter.
  • Potong karet elastis seukuran anak, satukan dengan jarum+benang. Nah, ini agak tricky, karena ukurannya harus lebih kecil, karena nanti setelah disimpulin semua tutunya, si diameter karet elastisnya jadi lebih besar. Kalau mau bikin model baby doll, potong karet elastis dan satukan dengan jarum dan benang.
  • Pasang karet elastis di sandaran kursi, seperti gambar dibawah. Lalu simpulkan seperti contoh. Eratkan, lalu simpulkan lagi tutu di karet untuk bagian perut. Eratkan, teruskan sampai potongan tutu selesai disimpulkan ke seluruh karet elastis.
  • Jadi deh, gampang kan?

    O, ya, di toko Made With Love, Grand Indonesia, ada dijual juga cutter buat potong tutu dan alas potongnya. Dengan cutter dan alas potong ini, saya bisa menyelesaikan tutu dress ini hanya dalam waktu 1 jam.. ! Canggih, ya?

    Nah, untuk tambahan aksesori di tutunya, sesuai selera. Kalau buat Ayska kemarin, berhubung sedang bertema santa, jadi dijahit bulu-bulu putih di dada dan pita hitam di perut. Supaya gak gatel, sebelum pakai tutu, Ayska pake camisole dress selutut.

    Semoga berguna, ya, dan bisa jadi ide untuk yang ingin bikin tutu sendiri!

    Share Article

    author

    emakayska

    -


    COMMENTS


    SISTER SITES SPOTLIGHT

    synergy-error

    Terjadi Kesalahan

    Halaman tidak dapat ditampilkan

    synergy-error

    Terjadi Kesalahan

    Halaman tidak dapat ditampilkan