Hari natal adalah momen istimewa bagi umat Kristiani. Kalau buat mommies, biasanya jadi momen yang tepat untuk mendandani malaikat-malaikat kecilnya. Baik untuk pentas Natal atau hanya sekedar bersua keluarga.
Uthe (@ibukomandan) misalnya, kebetulan gadis kecilnya Zara Kinolia, 2 tahun, ikut tampil di perayaan Natal Sekolah Minggu di gereja.
Zara di ibadahnya perform menyanyi dan baca liturgi dengan semua teman sekelasnya (TK A - batita). Menurut Uthe, penampilan Zara dan teman-temannya itu pun acak adut... ada yang lari-lari, loncat-loncat, nari gaya sendiri, tapi ada juga yang focus. Sementara Zara? Dia sibuk sama gayanya sendiri.. hihihi, pasti lucu!
Nah, ini ada foto setelah Zara dan teman-temannya ganti baju, jadi masih bisa foto dulu. Mereka nari lagu Jingle Bells, yang kalo dinyanyiin Zara jadi, "Selebe... selebe... selebe-lebe.."
T shirt : Brand Korea (lupa mamanya)
Legging: Brandless
Santa's hat: Matahari Departement Store
Tutu Skirt : Dipinjemin sama kakak sekolah minggu
Sepatu: Geox
Sementara Nicholle Prasetia, 1 tahun, putri dari Reny Adi natal ini akan menjadi special karena berkumpul dengan keluarga. Nicholle dipakaikan baju merah, menurut mamanya untuk menyesuaikan tema dekorasi rumah tahun ini…
Dress: Baby Gap
Hairclip: Silk Blossoms
Shoes: Sweetshoez
Sementara Claire, anaknya Swany (sugarenspice) kayanya tema tahun ini big hair piece ya nak?Cantik-cantik ya semuanya? Putra putri Mommies pakai baju apa nih di hari natal ini? Share di thread Today's Outfit for Kids dong..
Selamat natal semuanya :)