banner-detik
NEW PARENTS

10 Perubahan Setelah Saya Memiliki Anak

author

fiaindriokusumo31 Jan 2018

10 Perubahan Setelah Saya Memiliki Anak

Karena melakukan perubahan adalah koenci segalanya agar saya bisa tetap sigap (baca: cepat wira-wiri) ketika mengurus anak-anak.

Untuk sebagian mommies, beberapa perubahan berikut ini sudah pasti terjadi, demi kemampuan mengurus anak yang terbaique :D.

1. Heels vs Flatshoes

10 Perubahan Setelah Saya Memiliki Anak - Mommies Daily

Sebelum punya anak? Koleksi sepatu sangat bervariasi. Mulai dari flatshoes, pump, high heels, wedges, boots, sneakers, en debra en debra.

Setelah punya anak? Perlahan namun pasti, koleksi sepatu mengarah ke flatshoes, sandal, sepatu sandal. Pokoknya yang bikin saya bisa jalan cepat, jalan ngepot, jalan sambil gendong anak, yang bisa dipakai untuk ngejar-ngejar anak yang berlarian ke segala penjuru mata angin.

2. Rambut tertata rapih vs rambut untel-untelan

10 Perubahan Setelah Saya Memiliki Anak - Mommies Daily

Sebelum punya anak? Mulai dari pakai masker rambur, shampoo, conditioner, vitamin, serum, hairdryer, hingga rutin creambath. Nggak kalah kece dengan model-modelan iklan shampoo di halaman-halaman advertorial.

Setelah punya anak? Thank you untuk penemu karet rambut atau jepitan badai yang bisa membuat tampilan rambut ringkes di saat belum sempat keramas.

3. Kegiatan di kamar mandi

10 Perubahan Setelah Saya Memiliki Anak - Mommies Daily

Sebelum punya anak? Bisalah kita berlama-lama menikmati busa sabun, siraman air shower, bolak balik ganti air hangat dan air dingin, bisa poop sambil baca-baca majalah, buku atau WAG.

Setelah punya anak? Kegiatan mandi ibarat kata pertandingan lari yang kita harus buru-buru selesai karena ada gedoran-gedoran di pintu yang meminta kita cepat selesai.

4. Meni pedi vs kuku boncel boncel, Waxing vs Hairy

10 Perubahan Setelah Saya Memiliki Anak - Mommies Daily

Sebelum punya anak? Kegiatan rutin merawat kuku jari jemari sudah ada di dalam jadwal bulanan kita. Mulai dari sekadar nail polishing hingga lucu-lucuan memakai kuteks. Waxing meghilangkan bulu-bulu di sekujur tubuh juga rutin.

Setelah punya anak? Kuku nggak kotor dan terpotong pendek aja udah bagus. Bulu kaki, underarms hingga Brazilian wax? Kapan-kapan ya kalau sempat.

5. Daerah kekuasaan di tempat tidur

Sebelum punya anak? Imbang dong area jajahan antara kita dan suami. Bahkan kalau lagi sok mesra, bisa tidur sambil pelukan layaknya pasangan yang super harmonis.

Setelah punya anak? Ekspansi tempat tidur tinggal di ujung doang, itu pun masih harus pasrah kalau terkena tendangan kaki si kecil.

6. Tas bawaan

Sebelum punya anak? Mulai dari Coach, Kate Spade, Prada, Chanel, Bottega Veneta, Marc Jacobs dan berderet tas dari brand fashion ternama lengkap dengan berbagai model.

Setelah punya anak? Yang penting gampang dibersihkan, ukurannya cukup besar untuk memasukkan segala keperluan anak.

7. Pilihan tontonan

Sebelum punya anak? Berbagai macam TV series dan film mulai dari drama comedy, horror, thriller, hingga tontonan sampah macam gossip-gossip artis sebagai guilty pleasure.

Setelah punya anak? Say hi to Pocoyo, Disney Channel, Upin Ipin, Princess Disney, dan teman-temannya.

8. Saat traveling

Sebelum punya anak? Bawaan super ringkes di satu koper. Titik!

Setelah punya anak? Hmmmm, minimal dua koper dan satu tas tangan berukuran besar!

9. Kondisi rumah

Sebelum punya anak? Segala sesuatu bersih, rapih dan tertata dengan baik.

Setelah punya anak? Sudah susah membedakan mana area bermain, area ruang tamu, hingga area kamar mandi.

10. Acara kumpul bersama teman

Sebelum punya anak? Ngopi cantik sambil ngegossip atau nonton atau travelling.

Setelah punya anak? Playdate sambil membawa anak masing-masing plus pasangan!

Nah, setuju nggak sama perubahan yang saya alami?

Share Article

author

fiaindriokusumo

Biasa dipanggil Fia, ibu dari dua anak ini sudah merasakan serunya berada di dunia media sejak tahun 2002. "Memiliki anak membuat saya menjadj pribadi yang jauh lebih baik, karena saya tahu bahwa sekarang ada dua mahluk mungil yang akan selalu menjiplak segala perilaku saya," demikian komentarnya mengenai serunya sebagai ibu.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan