banner-detik
PRODUCT REVIEW

Let’s Try Something New This Week

author

?author?09 Dec 2017

Let’s Try Something New This Week

Jangan ketinggalan buat mencoba sesuatu yang baru minggu ini. Dari kebutuhan anak, sampai ibunya. Lengkap, deh pokoknya.

Waktunya memberikan informasi seputar apa saja sih, yang baru di minggu ini. Ada muslim fashion dari Suqma, selimut anti alergi dari La Millou, perlengkapan masak canggih dan efisien dari Philips, varian terbaru dari Greenfield, yogurt dengan berbagai macam rasa, hingga re-launch website dari Indofood yang memuat macam-macam resep, supaya para ibu nggak bingung mau masak apa setiap harinya, sesuai dengan namanya, “Mau Masak Apa, ya”

1.SUQMA

Let’s Try Something New This Week - Mommies Daily

Awal Desember lalu, industri fashion  muslim kedatangan satu lagi “pemain” baru, SUQMA. Dengan karakter warna-warna pastel, cutting simple dan mudah dipadu dengan jenis outfit lainnya, SUQMA bisa menjadi pilihan menarik buat mommies yang menggunakan hijab. Tapi, banyak juga kok, baju atau celana yang juga bisa dipakai mommies, yang tidak berhijab. Misalnya berbagai model outer bisa untuk ngantor atau jalan-jalan. Dan yang terpenting, pas saya cek, harganya terjangkau, masih banyak baju dengan harga kurang dari Rp 200 ribu, dan ukurannya juga lengkap. SUQMA jadi muslim market pertama di Indonesia, juga menggandeng Jenahara Nasution, sebagai Creative Director SUQMA. Ia dikenal sebagai fashion designer muslim yang sosoknya sudah melekat kuat di industri fashion muslim. Selain toko online, SUQMA juga ada di mall fX dan Kota Kasablanka.

2. Selimut La Millou

Let’s Try Something New This Week - Mommies Daily

Selimut asal Polandia ini punya ciri khas, permukaannya yang timbul menyerupai tekstur putting ibu. Fungsinya untuk menenangkan, dan merangsang sensitifitas indera penglihatan dan peraba bayi. Saat saya menyentuh langsung, memang terasa sangat halus dan lembut. Dan tak ketinggalan motif-motif menarik untuk bayi, yang timeless, jika digunakan sampai mereka beranjak besar. Untuk standar keamanan, selimut La Millou dilengkapi dengan sertifikasi OEKO-TEX standar 100 classs 1, dan sertifikasi tanda CE dari Uni Eropa. Artinya selimut La Millou, food-grade certificate, dan hygine. Ada berbagai macam ukuran dan ketebalan, jika mommies tertarik, range harga yang ditawarkan: Rp 1,6 – Rp 2,8 jutaan.

3. Peralatan masak canggih dari Philips

Let’s Try Something New This Week - Mommies Daily

Mengusung tema #ThePowerOfHomeFood ,Philips mengajak mommies untuk lebih memerhatikan pola hidup sehat yang dimulai dari rumah, salah satunya dengan memasak masakan rumah. Bagi mommies yang sudah hobi masak, tentu ini nggak jadi persoalan. Tapi, gimana kalau yang nggak terlalu hobi terjun ke dapur? :D. Tenang saja mommies, kalau saya lihat peralatan masak dari Philips ini, bisa memudahkan hidup kita sebagai ibu dan istri. Ada Philips Slow Juicer HR1889, yang bisa mengesktrak sari nutrisi buah dan sayur hingga 80%.

Mau buat roti tapi nggak mau tangan kotor karena harus menguleni tepung, telur dan temann-temannya itu? Ada Philips Bread Maker HD9045, memudahkan membuat adonan roti hingga memanggang roti dengan tingkat kematangan yang mommies inginkan.

Buat si kecil yang gemar makan mie, mommies bisa membuatkannya dengan Noodle & Pasta Maker HR2332. Dapat digunakan membuat beragam mie dan , pasta, mulai dari spaghetti, penne, fetuccini dan lasagna.

Atau masih pingin olahan makanan yang digoreng tapi takut kolesterol? Ini dia si Philips Airfryer tipe HD9623, alat menggoreng tanpa atau dengan minyak yang sangat sedikit. Juga bisa digunakan untuk memanggang dan membakar.

4. Digital Relaunch MasakApaYa.com

“Ummmh, masak apa ya, hari ini?” Sebagai ibu-ibu, kalimat ini sering sekali, ya, mommies kita ucapkan. Rasanya kok sudah semua jenis masakan kita hidangkan untuk keluarga. Dan kalanya, kehabisan akal, mau masak apa lagi untuk anak-anak?

Seakan mengerti kegundahan para ibu, Indofod, awal Desember lalu meluncurkan kembali situs memasak www.masakapaya.com. Harapannya para ibu bisa punya referensi resep yang lebih beragam, dan punya pengalaman unik seputar memasak. Asiknya, mommmies bisa ikut menyumbang resep keluarga di website itu, dan berinteraksi dengan ahli gini menggali informasi seputar asupan gizi melalui fitur “gizipedia.” Bagi mommies yang aktif, akan mendapatkan poin, yang bisa dikumpulkan untuk mendapatkan hadiah menarik dari Indofood.

5.Yogurt Greenfields

Let’s Try Something New This Week - Mommies Daily

Manfaat baik yogurt rasanya sudah nggak perlu dipertanyakan lagi, deh. Selain baik untuk pencernaan, yogurt juga bermanfaat untuk menstimulasi proses eksfoliasi kulit sehingga menghasilkan kulit yang berkilau sehat.

Namun, sudah cukup cermatkah kita memilih yogurt? Menurut Emilia Achmadi, seorang ahl gizi Yogurt terbuat dari susu asli, bukan susu bubuk, serta diproses dengan suhu tepat sehingga masih terdapat bakteri baik yang bermanfaat bagi kesehatan, termasuk Lactobacillus bulgaricus and Streptococcus thermophiles. Karena kendala waktu dan jauhnya jarak pengantaran, beberapa merk menggunakan suhu tinggi dalam sehingga membunuh semua bakteria, sehingga produk mereka sebenarnya tidak bisa disebut yogurt.

Melihat fakta tersebut, Greenfields mengeluarkan varian terbarunya, berupa yogurt. Ada rasa original, strawberyy, blueberry dan mangga. Kemasannya pun bisa disesuaikan dengan kebutuhan keluarga, mommies bisa pilih kemasan 1 kg, 50 gr dan 125 gr.

Share Article

author

-

Panggil saya Thatha. I’m a mother of my son - Jordy. And the precious one for my spouse. Menjadi ibu dan isteri adalah komitmen terindah dan proses pembelajaran seumur hidup. Menjadi working mom adalah pilihan dan usaha atas asa yang membumbung tinggi. Menjadi jurnalis dan penulis adalah panggilan hati, saat deretan kata menjadi media doa.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan