banner-detik
KINDERGARTEN

Mengintip PAUD KM ”0” Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI

author

?author?18 Jul 2016

Mengintip PAUD KM ”0” Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia pada Juni lalu baru saja meresmikan PAUD KM “0”, bagaimana wujudnya dan apa ya tujuan didirikannya PAUD KM “0” ini?

Akhir juni lalu ada foto-foto yang menjadi viral di social media Facebook, asalnya dari fanpage Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Mereka baru saja meresmikan PAUD KM “0” yang berlokasi di Kompleks Kantor Kemendikbud di wilayah Sudirman, Jakarta Selatan. Menurut Ella Yulaelawati, Direktur Direktorat Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini  Kemendikbud, tujuan didirikannya PAUD KM “0”  adalah berangkat dari banyak filosofi yang mengatakan, untuk melangkah dan maju setinggi apapun, dan sejauh apapun dimulai dengan satu langkah, yaitu dari “0”. Dan titik “0” pendidikan di Indonesia itu adanya di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.

Selain itu, "PAUD KM "0" ini adalah suatu percontohan dari berbagai macam kelembagaan kementerian yang ada di Indonesia. Dan wujud dari perlindungan terhadap ibu dan anak. Diharapkan, ibu-ibu tidak resah meninggalkan anak-anaknya selama mereka bekerja," jelas Ella. Jadi, Moms PAUD KM “0” ini adalah tempat anak-anak dari Karyawan Kemendikbud menghabiskan waktunya selama orangtua mereka bekerja. Dan akan menjadi semacam laboratorium Kemendikbud, sebelum mengimplementasikan mengimplementasikan kurikulum tertentu ke masyarakat luas.

Mengintip PAUD KM ”0” Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI

Dari fasilitas menurut saya PAUD KM “0” ini sudah sangat layak dan mumpuni. Mainan maupun fasilitas penunjang lainnya dibuat sedemikian rupa agar anak-anak nyaman bermain, belajar hingga tidur siang menunggu orangtua mereka selesai bekerja. Bahkan Moms, mereka juga mandi di sana, loh. Saat saya berkunjung ke sana, mereka juga diajarkan nilai-nilai kemandirian, misalnya menaruh sendiri baju kotor usai mandi ke dalam tas masing-masing.

Mengintip PAUD KM ”0” Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI

Puas berkeliling di dalam PAUD KM “0”, saya sempat bergumam dalam hati – semoga tempat seperti ini nantinya bisa dinikmati oleh anak-anak Indonesia lainnya yang ada di pelosok negeri. Dan menjadi tempat mereka bermain dan belajar sesuai dengan perkembangan usianya. PAUD KM “0” juga ingin menunjukkan kepada masyarakat, bagaimana sih pembelajaran pra-dasar untuk usia PAUD 5-6 tahun. Contohnya tidak ada pembelajaran calistung konvensional, yang ada adalah pengenalan keaksaraan yang terdapat di dalam buku-buku.

Mengintip PAUD KM ”0” Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI

Mengintip PAUD KM ”0” Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI

Mengintip PAUD KM ”0” Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI

Mengintip PAUD KM ”0” Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI

Mengintip PAUD KM ”0” Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI

Mengintip PAUD KM ”0” Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI

Fasilitas yang tersedia di sana, terdiri dari ruang bermain, ruang musik, area bemain air dan pasir, ruang tidur anak maupun bayi, ruang makan, ruang laktasi, dan ruang ibadah. Ke depannya, PAUD KM “0” bisa dinikmati oleh masyarakat luas di hari Sabtu nih, Moms. Adakah yang tertarik?

Share Article

author

-

Panggil saya Thatha. I’m a mother of my son - Jordy. And the precious one for my spouse. Menjadi ibu dan isteri adalah komitmen terindah dan proses pembelajaran seumur hidup. Menjadi working mom adalah pilihan dan usaha atas asa yang membumbung tinggi. Menjadi jurnalis dan penulis adalah panggilan hati, saat deretan kata menjadi media doa.


COMMENTS


SISTER SITES SPOTLIGHT

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan

synergy-error

Terjadi Kesalahan

Halaman tidak dapat ditampilkan