banner-detik
PRODUCT REVIEW

Kiat Tampil Gaya & Nyaman Saat Hamil dan Sesudah Melahirkan

author

?author?01 Jul 2016

Kiat Tampil Gaya & Nyaman Saat Hamil dan Sesudah Melahirkan

Tetap perhatikan penampilan Mommies ketika hamil dan usai melahirkan. Karena menjadi perempuan dalam masa apapun adalah tentang menghargai diri sendiri.

Bagi Mommies yang sudah pernah melewati masa kehamilan, tentu sudah paham betul – kalau perempuan hamil itu terkadang malas banget dandan atau menjaga penampilan. Mungkin  karena bentuk badan yang mulai membesar, jadilah semakin malas merawat tubuh dan menjaga penampilan.

 Kiat Tampil Gaya & Nyaman Saat Hamil dan Sesudah Melahirkan

Ketika hamil hampir dua tahun yang lalu, saya pernah mendapatkan wejangan dari seorang sahabat “Tha nanti kalau kehamilan lo sudah mulai membesar, jangan malas dandan ya – ya intinya tetap kece laaah saat hamil. Soalnya itu bisa memengaruhi suasana hati lo,” begitu pesan sahabat saya. Dan benar saja sih, setelah memasuki trimester ke-3 yang namanya hawa malas dandan itu datang. Sudahlah badan bengkak, sekitar leher menghitam, badan cepat lelah, belum lagi serangan rasa kantuk yang sulit untuk saya lawan – lengkap! Pikir saya, ya sudahlah namanya juga lagi hamil, orang juga maklum dong.

Tapi ternyata kenyataannya nggak begitu loh, Mommies. Pas teringat lagi pesan dari sahabat saya itu, langsung deh buru-buru mengubah mind set tadi. Begitupun setelah melahirkan, harus ada usaha untuk mengembalikan bentuk tubuh seperti semula, ujung-ujungnya kan buat kenyamanan pasangan juga, toh? Dan suasana hati yang tadi sempat saya singgung, kalau si ibunya merasa bahagia, bayi yang ada dalam kandungan juga merasakan hal yang sama.

  • Hal pertama yang saya lakukan adalah selalu mensyukuri setiap nikmat Tuhan yang sudah saya terima, salah satunya karunia bisa dipercaya mengandung. Kemudian dilanjutkan dengan tetap merawat kulit wajah maupun tubuh, tentunya saya memilih produk yang tidak membahayakan janin saya. Karena kulit adalah bagian terluar dari tubuh yang terpapar berbagai macam polusi – kebayang nggak tuh, Mommies kalau malas membersihkan wajah?
  • Berikutnya memilih barang-barang yang diperuntukkan khusus untuk ibu hamil dan pasca melahirkan. Mengingat beberapa bagian tubuh saya mengalami pembesaran yang cukup signifikan jadi mau nggak mau harus memakai bra, baju dan celana yang khusus untuk ibu hamil. Supaya menunjang penampilan saya juga, jadinya saya nggak mau sembarangan pilih 3 item tadi. Semuanya lengkap ada di Mamaway, situs belanja online untuk ibu hamil dan menyusui yang super lengkap! Enaknya bra dari Mamaway ini bisa digunakan dari awal kehamilan, masa menyusui dan seterusnya – hemat kan? Hihihi dalam edisi ibu bijak :D Semakin aman dan yakin karena bra hamil dan menyusui ini terbuat dari bahan anti bakteri dan anti bau! Hal ini karena ditunjang penggunaan bahan katun 100% di baguan cup-nya, terbukti kulit saya yang sensitif tidak mengalami keluhan apapun.
  •  Kiat Tampil Gaya & Nyaman Saat Hamil dan Sesudah Melahirkan

    Selain itu yang saya senang, Mamaway juga menyediakan baju dan celana hamil. Saya merasa cukup terbantu karena, mulai dari baju kerja, baju santai sampai untuk kegiatan sehari-hari. Bahkan saya pernah mendapatkan dress cantik yang bisa digunakan bumil dan busui. Dan saya merasa program ASI eksklusif didukung penuh saat menggunakan baju-baju dari Mamaway yang dilengkapi dengan bukaan untuk akses si kecil menyusui.

     Kiat Tampil Gaya & Nyaman Saat Hamil dan Sesudah Melahirkan

    Untuk celana, yang saya suka karena dilengkapi dengan waist band yang berfungsi menopang dan melindungi perut seiring perubahan bentuk dari trimester awal hingga akhir. Daaaan, ucapkan selamat tinggal untuk model celana jeans hamil yang jadul, karena celana dari Mamaway desainnya tetap kekiniaan, mulai celana bahan, celana formal, sampai berbagai model celana jeans seperti skinny jeans, ripped jeans. Dan tidak ketinggalan, maternity belt – agar perut besar saya bisa ditopang lebih mumpuni di sela-sela kegiatan padat sehari-hari.

     Kiat Tampil Gaya & Nyaman Saat Hamil dan Sesudah Melahirkan

  • Hal ketiga yang saya lakukan adalah memilih serangkaian recovery wear dari Mamaway, untuk mengembalikan bentuk tubuh saya seperti semula. Ada top shaper (Bra Tank Shaper) dan recovery short, fokus dari celana ini adalah mengecilkan pinggang, pinggul paha dan mengangkat bokong. Lalu ada extra strength post natal bamboo corset. Korset ini terbuat dari serat arang bambu dan kain beludru hitam yang dapat melepaskan sinar infra merah. Efek yang paliiing saya rasakan adalah membantu melancarkan peredaran darah, untuk pemulihan postur tubuh, sekaligus menegakkan postur tubuh saya dan mengurangi sakit pada tubuh bagian belakang saya usai melahirkan. Dan bagian yang menyenangkan adalah, perlahan tapi pasti, bentuk perut saya tidak lagi bergelambir – yeay! Jadi bisa tampil makin gaya deh, apalagi pas saya tahu – Mamaway juga punya baby sling alias gendongan yang stylish, dapat dipakai dari newborn sampai usia 3-4 tahun, dan terbuat dari 100% bahan katun sehingga si kecil nyaman. So, bisa tampil bergaya bareng si kecil kan? hihihi
  • Kiat Tampil Gaya & Nyaman Saat Hamil dan Sesudah Melahirkan

    Aaaaah senangnya, bisa konsisten tampil gaya saat hamil, setelah melahirkan dan saat menyusui. Karena apapun keadaannya, kita harus menghargai diri sendiri kan Mommies – supaya aura positif juga otomatis terpancar setiap saat. Happy pregnancy and breastfeeding!

    Share Article

    author

    -

    Panggil saya Thatha. I’m a mother of my son - Jordy. And the precious one for my spouse. Menjadi ibu dan isteri adalah komitmen terindah dan proses pembelajaran seumur hidup. Menjadi working mom adalah pilihan dan usaha atas asa yang membumbung tinggi. Menjadi jurnalis dan penulis adalah panggilan hati, saat deretan kata menjadi media doa.


    COMMENTS